8 Weton Wanita Pembawa Keberuntungan Bagi Pasangan, Mertua Ikut Senang

Rabu, 14 Juni 2023 | 14:25
Pixabay/Gabriel Ferraz

Ilustrasi shio wanita pembawa keberuntungan suami.

Gridhot.ID- Menurut primbon Jawa ada delapan wetonyang diramalkan jadi istri idaman karena pembawa keberuntungan.

Menurut Primbon Jawa, beberapa wanita memiliki energi dan watak yang membawa keberuntungan bagi pasangannya.

Meski belum tentu 100 persen akurat, Anda bisa mengambil pelajaran dari karakter-karakter 8 weton wanita yang membawa keberuntungan tersebut agar membawa manfaat dalam rumah tangga.

Dikutip dari Intisari, ini 8 weton wanita pembawa keberuntungan bagi pasangan, mertua pasti ikut senang jika memiliki menantu seperti ini.

1. Senin Legi

Wanita yang lahir pada Senin Legi memiliki keberuntungan rezeki sangat bagus sejak lahir.

Hidupnya selalu berlimpah keberuntungan dan rezeki.

Akan tetapi, dalam berumah tangga, wanita yang lahir Senin Legi terkadang berani melawan suami.

Baca Juga: 3 Weton Ini Memancarkan Aura Kesuksesan, Diprediksi Bakal Capai Kebebasan Finasial

2. Kamis Wage

Pria yang menikahi wanita kelahiran Kamis Wage seharusnya merasa beruntung.

Wanita Kamis Wage sangat pandai dan mampu menyelesaikan berbagai masalah dengan baik.

Dalam bahasa Jawa, mereka disebut “Merantasi gawe”, yang artinya lincah, bisa mengatasi masalah, dan banyak membawa rezeki.

Namun,wanita Senin Legijuga punya sifat buruk, yakni bersifat keras terhadap suami.

Tak jarang suaminya harus mengalah atau mengikuti keinginan istrinya saja.

Meski demikian, sifat kerasnya itu tak sampai membuatnya melawan suami, sehingga sang suami harus bisa memahami wanita berweton Kamis Wage ini.

3. Jumat Kliwon

Wanita yang lahir pada Jumat Kliwon memiliki karakter yang sangat berbakti pada suaminya,sangat mengerti apa yang disukai dan diinginkan oleh sang suami.

Dalam menentukan langkah atas apa yang akan dikerjakannya, mereka termasuk sangat hati-hati.

Mereka juga memiliki peruntungan rezeki yang sangat bagus.

Namun, wanita Jumat Kliwon termasuk pencemburu hebat,untuk hal-hal kecil sekalipun.

Oleh karena itu, suami sebaiknya lebih sabar dan bisa memahami karakternya itu.

Baca Juga: 3 Weton dengan Sifat Hati-hati Ini Selalu Terhindar dari Malapetaka, Ada yang Dilindungi Khodam Sakti

4. Minggu Wage

Wanita yang lahir pada Minggu Wage memiliki elemen kesucian dalam banyak hal.

Wanita kelahiran Minggu Wage cenderung ingin semuanya serba bersih, mencintai kerapian, serta senang beberes rumah, sehinggarumahnya selalu tampak bersih dan rapi.

Setiap ada hal yang kotor ataupun tidak rapi, mereka akan bergegas merapikannya.

Termasuk dalam hal nafkah dari suaminya, mereka ingin apa yang didapatkan dari suaminya juga bersih dan suci.

Mereka tak segan-segan memastikan rezeki yang didapat dari suaminya itu bukan bersumber dari hal yang haram.

5. Minggu Legi

Wanita yang lahir pada Minggu Legi sangatmemahami kehendak suaminya.

Merekamemiliki keberuntungan yang berlimpah dalam hal nasib dan rezeki, juga tak ragu membantu suaminya dalam segala hal.

Baca Juga: 4 Weton yang Disebut Paling Cerdas Menurut Ramalan Primbon Jawa

6. Selasa Pon

Wanita kelahiran Selasa Pon juga sangat berbakti pada suaminya.

Dalam berumah tangga, mereka tergolong sangat waspada, sehingga bisa menjaga suaminya dari hal-hal yang kurang baik.

Soal rezeki, mereka juga memiliki peruntungan yang sangat baik.

Sayangnya, mereka memiliki sifat yang cenderung mudah marah, mudah tersinggung, terutama bila apa yang dikerjakannya masih salah di mata suami maupun anggota keluarga.

7. Rabu Wage

Wanita kelahiran Rabu Wage memiliki karakter yang manja dan lemah lembut.

Mereka memiliki hati yang sangat tulus, ikhlas, dan berbakti pada suaminya.

Mereka selalu menerima berapapun rezeki yang diberikan oleh sang suami.

Suami dari wanita Rabu Wage sebaiknya bersifat hangat, sebab, wanita ini sangat senang disayang dan dimanja.

8. Kamis Kliwon

Wanita kelahiran Kamis Kliwon terkenal pandai dan gemar menuntut ilmu.

Wanita yang lahir Kamis Kliwon juga sangat senang belajar, termasuk mempelajari hal-hal yang berkaitan dengan rumah tangga.

Namun, wanita kelahiran Kamis Kliwon cenderung pendiam dan tak jarang pura-pura bodoh meskipun mengetahui banyak hal.

Dalam hal rumah tangga, mereka sangat bisa memahami keinginan suaminya.

Mereka sering kali terlihat pasif, karena sifat pendiamnya, padahal sesungguhnya sangat perhatian dan sayang terhadap suaminya.

(*)

Tag

Editor : Dewi Lusmawati

Sumber intisari