Tak Mau Nama Baiknya Tercoreng, Inara Rusli Laporkan Balik Tenri Anisa dengan Pasal Dugaan Perzinaan

Kamis, 20 Juli 2023 | 20:00
Kolase Instagram dan YouTube

Tenri Anisa dan Inara Rusli.

GridHot.ID - Beberapa waktu lalu Inara Rusli telah diperiksa oleh Polda Metro Jaya atas laporan Tenri Anisa.

Inara Rusli dicecar 24 pertanyaan terkait kasus dugaan pencemaran nama baik Tenri Anisa.

Diketahui dari TribunLampung, Inara baru saja menghadiri panggilan Polda Metro Jaya atas laporan Tenri Ajeng terkait kasus dugaan pencemaran nama baik.

Setelah dicecar dengan 24 pertanyaan di dalam ruang pemeriksaan, ada hal yang membuat kuasa hukum Inara Rusli, Susanti Agustina merasa terkaget-kaget.

Susanti tak menyangka jika Inara Rusli telah membawa sejumlah barang bukti ke dalam ruang pemeriksaan.

Awalnya dirinya tak tahu jika Inara akan melakukan hal tersebut untuk membela diri, dan baru menyadarinya saat sudah berada di kantor polisi.

Terseret dalam kasus dugaan pencemaran nama baik, Inara Rusli membela diri dengan membuat laporkan balik.

Diketahui sebelumnya, wanita yang diduga memiliki hubungan terlarang dengan Virgoun, Tenri Anisa melaporkan Inara Rusli atas dugaan pencemaran nama baik.

Dikutip Tribunnews dari YouTube TRANS TV Official, Selasa (17/7/2023), Inara Rusli mengaku membuat laporan balik untuk Tenri Anisa sebagai upayanya membela diri.

Inara Rusli diketahui melaporkan Tenri Anisa dengan pasal dugaan perzinaan.

"Jadi aku lapor balik, ya aku membela diri aku, pasal perzinaan," kata Inara Rusli.

Baca Juga: Dikenal Kalem saat Bercadar, Inara Rusli Blak-blakan Akui Dulu Hobi Dugem di Kelab Malam, Kini Dijuluki Suhu yang Tobat

Disinggung soal apakah Inara Rusli akan mencabut laporannya, semua itu tergantung pada Tenri yang terlebih dahulu melaporkan dirinya.

"Tergantung dari pihak sana kan dia yang ngelaporin," sambungnya.

Jika pihak Tenri Anisa mencabut laporan terhadap dirinya, Inara Rusli pun akan melakukan hal yang sama.

"Iya (kalau dia cabut akan cabut laporan)," imbuhnya.

Ibu tiga anak itu pun mengaku memiliki bukti yang kuat dalam laporannya terhadap Tenri.

"Aku yakin sih pihak penyidik yang bisa menilai, kalau bukti-buktinya nggak kuat nggak mungkin diteruskan sampai ke sidik sih," terangnya.

(Tangkapan layar YouTube Trans TV Official)
(Tangkapan layar YouTube Trans TV Official)

Proses perceraian berlangsung lama, Inara Rusli ungkap karena Virgoun ingin mempertahankan hak asuh anak.

Dalam kesempatan itu Inara Rusli juga memberikan tanggapannya terkait proses perceraiannya yang berlangsung cukup lama.

Menurut Inara Rusli proses perceraiannya itu berlangsung lama lantaran Virgoun kekeh mempertahankan hak asuh anak.

"Kurang lebih dua bulan kali ya, karena dari pihak eks dia mau mempertahankan hak asuh anak," kata Inara Rusli.

Bahkan mediasi yang dilakukan keduanya pun berakhir gagal.

Baca Juga: Dituding Pembangkang oleh Virgoun, Inara Rusli Siapkan 52 Bukti yang Bisa Kejutkan Persidangan, Kuasa Hukum Singgung Chat Vulgar

Gagalnya mediasi tersebut diakui Inara Rusli karena ia dan Virgoun sudah benar-benar mantap untuk berpisah.

"Karena sepakat untuk pisah," ungkapnya.

(*)

Tag

Editor : Septia Gendis

Sumber tribunnews, TribunLampung