Ramalan Weton Sabtu Pahing, Dinaungi Bintang Keberuntungan dan Mudah Dapat Pasangan

Jumat, 25 Agustus 2023 | 07:13
Unsplash/En.ji

Ilustrasi weton Sabtu Pahing

Gridhot.ID - Weton Sabtu Pahing memang memiliki berbagai macam karakter unik.

Dari sekian banyak hal yang ada, ramalan tentang pemilik weton Sabtu Pahing menjadi salah satu yang menarik untuk disimak.

Dikutip Gridhot dari GramediaBlog, weton adalah hitungan tanggal lahir Jawa.

Weton sendiri tak hanya berfungsi sebagai tanggal lahir, namun juga hitungan untuk ramalan Primbon Jawa.

Menurut kepercayaan Jawa, weton bisa berkaitan dengan ramalan peristiwa tertentu.

Dimana ramalan tersebut dapat ditelaah melalui siklus hari dalam kalender tradisional.

Selain ramalan kejadian, weton juga bisa digunakan untuk mengetahui karakter atau sifat para pemiliknya.

Dalam artikel kali ini, akan berfokus pada ramalan Primbon Jawa tentang weton Sabtu Pahing yang gampang menarik rezeki.

Dikutip Gridhot dari Intisari Online, Menurut Kitab Primbon Jawa Betaljemur Adammakna, orang yang lahir pada Sabtu Pahing adalah tipe orang yang bisa mencari keuntungan. Baik itu laki-laki ataupun perempuan.

Sedangkan menurut perhitungan lain, jumlah neptu 18 artinya mereka akan mendapatkan harta yang melimpah dan berada di bawah naungan bintang keberuntungan.

Bagaimana soal jodoh weton Sabtu Pahing?

Baca Juga: Ciri-Ciri Weton Weton Tulang Wangi, Kamu Termasuk?

Karena memiliki jumlah neptu yang besar, maka pemilik weton ini diramalkan akan mudah mendapatkan pasangan.

Bahkan mereka akan dengan mudah memikat lawan jenis hanya dalam pandangan pertama saja.

Tapi menurut perhitungan weton Jawa, pemilik weton ini cocok dengan jumlah neptu 11 atau 16.

Daftar jodoh yang cocok untuk weton Sabtu Pahing antara lain:

- Weton Selasa Kliwon

- Weton Rabu Wage

- Weton Kamis Kliwon

- Weton Jumat Legi

- Weton Sabtu Pon

Jika orang yang lahir pada Sabtu Pahing berjodoh dengan salah satu weton di atas, maka rumah tangganya diramalkan akan bahagia. Bahkan rejeki keduanya akan terus mengalir.

Itulah perhitungan weton jodoh Sabtu Pahing, weton tertinggi di Primbon Jawa.

(*)

Tag

Editor : Angriawan Cahyo Pawenang

Sumber intisari, Gramedia Blog