Wajahnya Lebam Dipukul Teman Sekolah, Aksi Rafathar Belajar Bela Diri dengan Petarung MMA Ini Langsung Jadi Sorotan

Sabtu, 09 September 2023 | 19:42
(Tiktok)

Rafathar belajar bela diri setelah ditonjok teman sekelas

GridHot.ID - Kabar mengejutkan datang dari Sultan Andara, Raffi Ahmad.

Pasalnya, putra sulung Raffi Ahmad, Rafathar, disebut ditonjok oleh teman sekolahnya.

Terkait hal tersebut, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina langsung undangsosok spesial ini untuk mengajari Rafathar bela diri.

Mengutip Kompas.com, diberitakan sebelumnya, presenter Raffi Ahmad menjelaskan peristiwa pemukulan yang menimpa anak sulungnya Rafathar Malik Ahmad.

Menurut Raffi Ahmad, Rafathar baru-baru ini mengalami sedikit lebam di bagian wajah karena dipukul teman sekolahnya.

Meski demikian, Raffi Ahmad tak mau merespons peristiwa itu secara berlebihan.

Raffi Ahmad tetap ingin menyikapi persoalan anak tersebut secara proporsional. Apalagi, Raffi menyadari anak-anak seusia Rafathar seringkali bercanda tanpa memerhatikan dampaknya.

“Jadi, ya, namanya juga anak kecil kan, mungkin, gue juga dulu kecil pernah berantem, tapi ya di situ kehadiran seorang bapak,” ucap Raffi Ahmad seperti dikutip dari tayangan FYP Trans7, Rabu (6/9/2023).

Sebagai seorang ayah, Raffi Ahmad lantas memberikan pengertian ke Rafathar bagaimana menyikapi peristiwa yang menimpanya apabila terjadi kembali.

Raffi Ahmad mengingatkan Rafathar untuk tidak memukul duluan, tetapi siap bertahan dan membalas jika memang diperlukan.

“Ya gue bilang sama Rafathar, kalau ibunya kan sudah nangis aja. Gue bilang ke Rafathar yang penting jangan mukul duluan, tapi harus bisa membela diri kalau diserang duluan. Yang penting Rafathar jangan sampai diintimidasi,” ucap Raffi Ahmad.

Baca Juga: Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Sepakat Izinkan Rafathar Tonjok Balik Orang yang Memukulnya Asal Syarat Ini Dipenuhi

Berkait pemukulan yang dialami Rafathar, Raffi Ahmad tak mau gegabah dalam meresponsnya, termasuk dengan melabrak orangtua murid yang memukul Rafathar.

Kata Raffi Ahmad, orangtua harus bisa melihat persoalan dengan kepala dingin.

“Sebagai orangtua juga harus bijaksana, nah orangtua juga enggak usah tersulut emosi,” ucap Raffi Ahmad.

Sebelumnya, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina pertama kali mengetahui kabar Rafathar dipukul temannya dari pihak sekolah.

Disebutkan, pihak sekolah memberi tahu Raffi Ahmad dan Nagita Slavina melalui email ihwal peristiwa yang terjadi kepada Rafathar.

Rafathar sendiri saat ini duduk di kelas 3 SD.

Sementara itu, melansir Sripoku.com, ditonjok teman sekolah, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina langsung memberikan Rafathar les bela diri.

Dikutip dari akun Tiktok @haura pada Sabtu (9/9/23), aksi keren Rafathar saat latihan bela diri boxing pun disorot.

Bukan hanya aksi Rafathar saja, pelatih yang dihadirkan pun bukan sosok kaleng-kaleng.

Sosok pelatih Rafathar adalah Suwardi Becak Lawu.

Suwardi Becak Lawu sendiri adalah petarung Mixed Martial Arts (MMA) yang berhasil menorehkan banyak prestasi.

Baca Juga: Rafathar Ditonjok Teman Sekolah hingga Bikin Nagita Slavina Nangis, Raffi Ahmad Nasihati Anaknya: Kamu Harus Membela Diri

Dihadirkannya Suwardi Becak Lawu sebagai pelatih Rafathar sontak menjadi sorotan.

Dalam video tersebut Rafathar tampak begitu fokus mengikuti latihan bela diri yang diberikan.

Meski baru sekali latihan, namun aksi keren Rafathar membuat banyak netizen berdecak kagum.

Banyak netizen yang memberikan dukungan kepada Rafathar agar terus semangat belajar bela diri.

No One: Lanjutkan tua muda.

Subekhanbekhan852: Mantap Rafathar pelatihe bukan kaleng-kaleng Suwardi jos.

Okin.n: Suwardi bolo coachnya langsung

Sushilove: Kepo yang nonjok Aa siapa

Miaveranika: Takut jadi sempurna banget ni bocah.(*)

Tag

Editor : Desy Kurniasari

Sumber Sripoku.com, Kompas.com