Lowongan Kerja Gaji Mulai dari Rp 5 Jutaan, Pizza Hut Buka Kesempatan Emas untuk Lulusan D3

Selasa, 12 September 2023 | 17:13
Pizza Hut

Lowongan kerja Pizza Hut

Gridhot.ID - Minggu kedua di bulan September tahun 2023 ini masih diisi dengan berbagai lowongan kerja dari beragam perusahaan.

Dikutip Gridhot dari laman Jobstreet, salah satu perusahaan yang membuka lowongan kerja adalah Pizza Hut.

Pizza Hut dimulai pada tahun 1958, ketika dua mahasiswa dari Wichita, Kansas, didekati oleh seorang teman keluarga dengan ide untuk membuka kedai pizza.

Meskipun konsep ini relatif baru bagi banyak orang Amerika pada saat itu, saudara-saudara dengan cepat melihat potensi dari usaha baru ini.

Setelah meminjam $600 dari ibu mereka, mereka membeli beberapa peralatan bekas dan menyewa sebuah bangunan kecil di persimpangan yang sibuk di kampung halaman mereka.

Hasil dari upaya kewirausahaan mereka adalah restoran Pizza Hut pertama dan fondasi yang kemudian menjadi restoran pizza terbesar dan tersukses di dunia.

Kini Pizza Hut memiliki lebih dari 5.600 restoran di 97 negara di seluruh dunia.

Di Indonesia, Pizza Hut membuka restoran pertama pada tahun 1984 di Gedung Djakarta Theater, kawasan Thamrin, Jakarta.

Kini Pizza Hut memiliki lebih dari 200 restoran yang tersebar di 22 provinsi di Indonesia, mulai dari Aceh hingga Abepura.

Kini Pizza Hut membuka lowongan kerja untuk posisi Admin Industrial Relation.

Berikut ini syarat yang harus dipenuhi untuk bisa melamar kerja di posisi tersebut:

Baca Juga: Lowongan Kerja Gaji Rp 10-15 Juta, PT Perintis Pengerukan Pelabuhan Buka Kesempatan untuk Minimal Lulusan SMK/STM Teknik Listrik

Pizza Hut menawarkan gaji mulai dari Rp 5,5 juta hingga Rp 6 juta per bulan untuk posisi tersebut.

Apabila para pelamar merasa sudah memenuhi segala persyaratan di atas, bisa langsung menyusun berkas lamaran kerja terbaru.

Kemudian melakukan pendaftaran secara online melalui link berikut:

>>>>LINK DAFTAR KERJA PIZZA HUT<<<<

Selamat mencoba.

(*)

Tag

Editor : Angriawan Cahyo Pawenang

Sumber Jobstreet