Takut Lolly Rusak Mental Anaknya yang Lain, Nikita Mirzani Ogah Serumah meski Sang Putri Sulung Balik ke Indonesia

Kamis, 14 September 2023 | 19:42
Instagram

Nikita Mirzani dan Lolly

GridHot.ID - Nikita Mirzani berbicara soal anak sulungnya, Laura Meizani Nasseru Asry atau Lolly, yang kini tinggal di luar negeri tepatnya di London, Inggris.

Wanita yang akrab disapa Niki itu mengaku siap menerima kepulangan Lolly ke Indonesia.

Akan tetapi, Niki menolak untuk tingga bersama putrinya yang masih berusia 16 tahun itu.

Niki mengakutakut kehadiran Lolly bisa merusak mental kedua putranya.

"Aku kalau misalkan dia pulang pun, ya pasti diterima. Tapi dia tidak akan pernah bisa tinggal satu rumah dengan aku," ucap Niki, dikutip dari YouTube Melaney Ricardo, Selasa (12/9/2023).

"Aku takut, aku takut anakku terkontaminasi," lanjutnya.

Saat ditanya apakah akan menyediakan rumah lain untuk Lolly, Niki menampik.

"Terserah (tinggal di mana), aku nggak mau tahu," jelasnya.

Dalam kesempatan itu, Niki juga membantah perseteruannya dengan Lolly sekarang ini adalah karma karena dirinya sering ribut dengan orang lain.

"Ah nggak ada urusannya, itu anak emang pengin bebas aja," tambah Niki.

Niki tak memungkiri perseteruannya dengan Lolly rupanya sampai membuatnya sangat sakit hati.

Baca Juga: Diblokir Lolly, Nikita Mirzani Lepas Tangan dengan Masalah Hidup Putrinya di London, Ungkap Satu Keluarga Sudah Ikhlas

Buntut sakit hati yang dirasakannya, Niki sampai ikhlas anaknya mau melakukan apa saja.

Diungkapkan mantan istri Antonio Dedola ini, titik ikhlasnya melepas Lolly sudah sampai di mana ia bisa merelakan putrinya meninggal.

"Saya ikhlaskan, ya terserah aja dia mau ngapain. Kalo misalkan nauzubillah min dzalik, dia terjadi apa di sana ya tinggal ambil aja mayatnya aku kubur di Jakarta," ungkap Niki.

"Separah itu aku sudah, itu darah daging ya kak," lanjut Niki.

Niki membantah dirinya jahat hingga tega mengatakan hal demikian.

"Bukan karena aku jahat ya kak, itu pilihan hidup dia karena dia merasa sudah dewasa. Kakak tahu nggak, dulu waktu aku lihat itu (video Lolly menjelakkan dirinya) berlinang air mataku, kak. Sampai nggak bisa makan," tandasnya lagi.

Hingga Niki merasa tindakan Lolly sudah terlampau jauh.

"Sampai di titik di mana aku 'ini anak sudah kelewatan'. Dia boleh menjelekkan aku sebagai ibu, tapi jangan pernah bawa keluargaku. Mereka tidak tahu apa-apa," tegas Niki.

Di momen itu, Niki juga sudah mencapai tahap tak mau memedulikan putrinya lagi.

"Nggak (inget-inget), karena terlalu sakit," jelas Niki.

Baca Juga: Nikita Mirzani Diminta Jemput Anaknya, Lolly Disebut Cuma Bisa Menghabiskan Uang Ibu Angkatnya, Agnes: Kita Nggak Mau Nampung!

Lebih lanjut, Niki juga membongkar kenakalan Lolly yang disebutnya suka berbohong dan membuat ulah.

Bahkan, menurut Niki, kelakuan Lolly sering membuat para asisten rumah tangga (ART) tak betah bekerja.

"Karena terlalu banyak berbohong," terang Niki.

"Pembantu yang bertahan cuma Teh Ati, itu udah hampir 6 tahun. Yang lain baru-baru semua, itu karena ulahnya si Lolly," katanya.

"Guru les Mandarin dikunci di kamar mandi, kayak gitu. Jadi aku nggak ngerti salahnya aku di mana?" tanyanya lagi.

Niki mengungkapkan, Lolly sering mengubah kepribadiannya.

"Dia kalau di depan aku, she is really nice girl. Tapi kalo aku nggak ada, itu semua bisa dimaki gitu lho," tandasnya.

Akibatnya, Nikit merasa bingung ketika dihadapkan pada pertanyaan apakah ia gagal sebagai ibu.

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, Niki rupanya sampai harus menemui psikolog.

"Nah itu, yang sekarang coba aku pertanyakan pada diriku sendiri. Kesalahan aku di mana ya?" tutur Nikita.

Menurut Niki, selama ini dirinya sudah berusaha memenuhi keinginan sang putri.

"Apa yang dia minta, kayak misalkan mau beli baju, aku kasih kartunya. Dia mau panahan, aku salurkan kesukaan dia, mau berkuda, aku salurkan. Mau piano, sampai aku beli piano ini. Karena dia suka," bebernya.

"Karena aku sudah ke psikolog juga, aku tanya apakah saya salah mengekang anak perempuan saya satu-satunya, gitu. Apakah saya salah ngunciin anak saya di dalam kamar," tukas Niki menjelaskan apa yang ia katakan pada psikolog.

(*)

Tag

Editor : Siti Nur Qasanah

Sumber Youtube