5 Weton yang Tak Punya Rasa Takut, Berani Melawan Siapapun

Selasa, 19 September 2023 | 07:42
Pexels/Mídia

Ilustrasi weton pemberani

GridHot.ID - Menurut Primbon Jawa, ada lima weton yang dikenal pemberani.

Kelima weton tersebut tak kenal takut. Mereka bahkan berani melawan orang-orang yang melecehkannya atau mengganggu jalannya.

Siapa saja kelima weton tersebut?

Berikut ulasan lengkapnya, dilansir dari Sonora.id.

Minggu Pon

Weton Minggu Pon dinaungi oleh Lintang Patrem, sehingga memiliki sifat mudah tersinggung.

Jika ada orang yang melecehkannya,mereka akan tegas dan gagah berani melawan orang tersebut kata Primbon Jawa.

Seorang dengan Minggu Pon temasuk orang yang sensitif dan pintar membaca watak orang lain, juga mudah iba kepada orang yang mengalami musibah dan kesusahan.

Selain itu, weton ini berani membela kebenaran dan disukai orang banyak orang, kata Primbon Jawa.

Sabtu Pahing

Weton Sabtu Pahing dikenal bermental baja karena faktor yang membuatnya. Mereka mempunyai ambisi yang sangat besar.

Ketika weton Sabtu Pahing menginginkan sesuatu, mereka akan berupaya dengan segala kemampuan yang miliki, mereka akan berusaha bisa mendapatkannya.

Baca Juga: 5 Weton Pemilik Daya Pikat Alami, Lawan Jenis Otomatis Menyukai

Mereka berani melawan orang yang menghalangi langkahnya.

Selasa Pon

Weton Selasa Pon kadang-kadang terlihat pendiam, tetapi sebenarnya mereka itu orang yang dablek atau tebal telinga.

Mereka terkenal berani melakukan hal-hal yang ekstrem atau di luar dugaan.

Mereka juga pemberani, percaya diri tinggi, dan tidak kenal takut.

Rabu Kliwon

Menurut Primbon Jawa, weton Rabu Kliwon dinaungi oleh lintang Tiwa Tiwa, sehingga bersifat pemberani pada siapapun, terutama kepada orang yang telah menyinggung perasaannya.

Meski begitu, weton Rabu Pon termasukorang yang peka terhadap perasaan orang lain.

Weton Rabu Pon sangat suka dengan pujian dari orang lain, kata Primbon Jawa.

Senin Pahing

Weton Senin Pahing dinaungi oleh Lintang Kukus, sehingga memiliki sifat tegas dan tidak mudah terpengaruh pendapat orang lain.

Mere dikenal keras kepala dan sulit menerima nasihat orang lain.

Mereka jugaberani dan kuat. (*)

Tag

Editor : Siti Nur Qasanah

Sumber Sonora.ID