Gridhot.ID-Sifat-sifat yang dibawa pemilik 5 weton ini sejak lahir menjadikan mereka sangat ideal menjadi calon pemimpin masa depan.
Dalam ramalan Primbon Jawa, sosok mereka berada pada 5 weton kelahiran, di mana cakra yang menaunginya adalah Gigis Bumi, Satrio Wibowo dan Ginuron Keringan.
Dikutip dari Tribun Batam, ini 5 weton berwibawa yang diramalkan bisa menjadi calon pemimpin masa depan.
1. Senin Kliwon
Weton Senin Kliwon dinaungi cakra Gigis Bumi, yang membuat mereka memiliki aura wibawa besar dalam tubuhnya.
Setiap tingkah laku dan ucapan dari Senin Kliwon memiliki pengaruh besar dan ditakuti oleh banyak orang.
Mereka juga memiliki pemikiran yang tenang dan fokus pada tujuan.
Inilah yang membuat orang-orang Senin Kliwon dianggap berpotensi menjadi calon pemimpin berwibawa dan terorganisir.
Baca Juga: 4 Weton Anti Berbohong Ini Dikenal Suka Blak-blakan dan Selalu Jujur
2. Selasa Pahing
Weton Selasa Pahing juga berada di bawah naungan Gigis Bumi.
Di mana waktu kelahiran mereka membawa pengaruh besar dan kewibawaan besar dalam dirinya.
Mereka juga ditakuti banyak orang, serta memiliki pendirian teguh dalam suatu hal.
Sayangnya mereka kebanyakan memiliki sifat keras hati dan sedikit pemalu.
Tapi di balik itu semua, weton Selasa Pahing bisa menjadi pemimpin yang memiliki wibawa dan bertanggung jawab.
3. Rabu Legi
Weton Rabu Legi berada di bawah naungan Gigis Bumi, yang membuat aura wibawa dan punya pengaruh kepada orang lain.
Baca Juga: 3 Weton Ini Konon Punya Sifat Manipulatif, Kamu Salah Satunya?
Mereka juga sebagai pusat perhatian, disegani dan memiliki tingkah laku baik yang mampu menarik perhatian banyak orang.
Orang-orang yang lahir di Rabu Legi merupakan orang yang sangat terbuka dan selalu mempertimbangkan masukan orang lain.
Weton Rabu legi ini dianggap bisa menjadi calon pemimpin yang berwibawa dan tegas.
4. Kamis Wage
Weton Kamis Wage berada dibawah naungan Gigis Bumi, yang merupakan seseorang yang memiliki aura wibawa dan disegani.
Orang-orang yang lahir di hari Kamis Wage kebanyakan sosok pekerja tangguh, kuat menderita dan memiliki kepribadian yang baik.
Seperti dilansir dari laman sonora.id, mereka dianggap sebagai calon seorang pemimpin yang bersifat arif dan berwibawa.
5. Sabtu Kliwon
Baca Juga: 4 Weton yang Diberkahi dengan Firasat Tajam, Mereka Pandai Menebak Kebohongan
Yang terakhir adalah Sabtu Kliwon, yang berada di bawah naungan Satrio Wibowo dan Ginuron Keringan.
Mereka yang lahir pada hari Sabtu Kliwon merupakan sosok yang dihormati dan sebagai tempat orang bertanya.
Mereka kebanyakan memiliki sifat pengayom dan meneduhkan orang di sekitarnya.
Kekurangan dari weton Sabtu Kliwon adalah kebanyakan mereka memiliki sifat pemalas.
Tapi di balik sifat pemalasnya tersebut mereka memiliki keteguhan hati dalam suatu hal.
Dari semua pembawaan lahirnya itu, weton Sabtu Kliwon bisa menjadi seorang pemimpin yang dapat mengayomi dan melindungi.
(*)