Serukan Aksi Boikot Produk Israel, Abidzar Al Ghifari Tak Takut Kehilangan Job

Senin, 13 November 2023 | 20:25
Instagram @abidzar73

Abidzar Al Ghifari

GridHot.ID - Belakangan aksi boikot produk Israel ramai dilakukan para publik figur.

Seperti diketahui, konflik yang terjadi antara Pelestina dan Israel hingga saat ini masih menjadi perhatian dunia.

Dukungan pun banjir untuk korban konflik tersebut, baik berupa materi, doa, hingga boikot produk Israel.

Seperti dilansir dari TribunJatim, Abidzar Al Ghifari menjadi satu di antara artis yang turut menyuarakan kemerdekaan di Gaza, Palestina.

Ia pun sepakat, memboikot produk Israel adalah hal terbaik dilakukannya saat ini.

"Itu mungkin salah satu cara yang bisa kita dan pemerintah kita lakukan," kata Abidzar Al Ghifari di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (12/11/2023).

Atas semua yang dilakukannya itu, Abidzar Al Ghifari mengaku tak khawatir kehilangan pekerjaannya.

"Kita pun gak perlu khawatir akan kehilangan pekerjaan atau apapun ya," kata Abidzar Al Ghifari di kawasan Jakarta, Minggu (12/11/2023).

Menurut Abidzar, harta di dunia sifatnya sementara.

Baginya, setiap orang sudah memiliki rezekinya masing-masing.

"Karena ya kalau misalkan untuk kemanusiaan atau untuk amal jariyah kita nanti di akhirat maksudnya hal-hal seperti ini tidak perlu dipikirkan pasti ada jalan rezekinya," ujar Abidzar Al Ghifari.

Baca Juga: Umi Pipik Ngotot Abidzar Jadi Wali Nikah Adiba Khanza, Adik Mendiang Uje Tak Setuju, Ini Alasannya: Kalau Saksi Boleh

(Sumber: GRID)
(Sumber: GRID)

Jefri Nichol dan Abidzar Al-Ghifari di Masjid Cut Meutia,kawasan Gondangdia, Jakarta Pusat, Minggu (12/11/2023).

Seperti dilansir dari Tribunnews, terkait dukungannya untuk Palestina, Abidzar menilai bersuara di sosial media bisa menumbuhkan rasa empati.

Dengan mengetahui kondisi di sana, diharapkan bisa mendorong orang-orang untuk ikut berdonasi atau berdoa.

"Sesimpel kita berdoa bersama, kita shalat berjamaah itu udah sesuatu yang waw.

Apapun yang bisa kita kasih kan kita kasih kan, gak perlu berupa materi," ungkap Abidzar Al Ghifari.

"Kita cukup me-repost kondisi di sana pun sudah menaikan rasa kemanusiaan orang-orang lah," jelasnya lagi.

(*)

Tag

Editor : Septia Gendis