Tak Kapok 5 Kali Ditangkap Polisi, Ibra Azhari Kepergok Konsumsi Narkoba Bareng Artis Wanita NN

Sabtu, 06 Januari 2024 | 18:42
tribunnews.com/Herudin

Ada artis berinisial NN yang ditangkap bersama Ibra Azhari di apartemen di kawasan Tangerang.

GridHot.ID - Ibra Azhari seolah tak ada kapoknya meski sudah berkali-kali ditangkap pihak kepolisian terkait kasus penggunaan narkoba.

Diamankannya Ibra Azhari oleh polisi Polres Metro Jakarta Barat membuatnya lima kali tersandung kasus yang sama.

Hal itu dikonfirmasi oleh Kapolres Jakarta Barat Kombes Pol M Syahduddi.

Dilansir dari Tribunnews, ia membenarkan bahwa kakak dari Ayu dan Rahma Azhari itu kembali tersandung kasus narkoba.

"Benar (Ibra Azhari diamankan)," kata Kapolres Jakarta Barat Kombes Pol M Syahduddi saat dihubungi awak media, Jumat (5/1/2024).

Untuk kelima kalinya, lagi-lagi Ibra diamankan bersama dengan barang bukti berupa narkoba jenis sabu.

"Sabu yaa," ucap Syahduddi.

"Saat ini masih pengembangan," sambungnya.

Dia ditangkap bersama artis wanita di sebuah apartemen di Tangerang Selatan, Rabu (3/1/2024).

Kasatres Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Indrawienny Panjiyoga berujar, Ibra ditangkap bersama seorang wanita berinisial NN.

"Wanita NN ini juga salah satu artis lawas era '90-an.

Baca Juga: Omnya Sudah Duluan Diciduk Polisi, Putra Sulung Ayu Azhari Susul Ibra Azhari ke Penjara, Bukan Karena Narkoba, Jual Beli Senjata Ilegal Penyebabnya

Mereka kami amankan di salah satu apartemen di kawasan Tangerang Selatan pada Rabu (3/1/2024) malam sekira pukul 20.30 WIB," ungkap Panjiyoga saat dikonfirmasi, Jumat (5/1/2024).

Kendati begitu, Panjiyoga belum mengungkap identitas wanita tersebut.

Begitu pula soal kronologi penangkapan maupun detail barang haram yang dikonsumsi Ibra Azhari.

"Masih kami dalami dan mohon waktu, akan kami sampaikan secara detail terkait pengungkapan tersebut," kata dia.

Dari tangan Ibra, polisi mengamankan narkoba jenis sabu berikut alat pakainya.

Berdasarkan catatan Kompas.com, Ibra Azhari pertama kali ditangkap tahun 2000, dan divonis dua tahun penjara.

Kemudian, polisi kembali menangkapnya pada 2003 akibat kasus penyalahgunaan kokain dan ekstasi.

Belum keluar dari sel tahanan, Ibra kedapatan mengonsumsi sabu di tahun 2005.

Atas perbuatannya, dia dipindahkan ke Lapas Nusakambangan.

Tahun 2013, Ibra Azhari divonis pidana enam tahun usai ditangkap karena mengonsumsi sabu.

Kemudian, ia ditangkap Polda Metro Jaya, di Pejaten, Jakarta Selatan, karena terlibat kasus narkoba, Minggu (22/12/2019).

Baca Juga: Tak Tobat meski Sudah 5 Kali Ditahan, Ibra Azhari Kembali Ditangkap kerena Kasus Narkoba, Ini Sosoknya

(*)

Tag

Editor : Septia Gendis

Sumber Kompas.com, tribunnews