Tobat Jadi Waria Setelah Nonton Film Siksa Neraka, Yanto Ceritakan Kisah Hidupnya hingga Salah Pergaulan

Minggu, 07 Januari 2024 | 18:13
Kolase YouTube dan Instagram

Waria bernama Yanto kini kembali ke kodratnya sebagai laki-laki setelah menonton film Siksa Neraka.

GridHot.ID - Nama Inces Febri waria yang tobat setelah nonton film Siksa Neraka viral beberapa waktu lalu.

Setelah viral karena insaf jadi waria, nama Inces Febri alias Yanto menjadi sorotan.

Bahkan kini Yanto blak-blakan mengungkap kisahnya hingga bisa insaf dan taubat.

Dilansir dari TribunJabar, Yanto tampaknya benar-benar trauma setelah nonton Film Siksa Neraka tersebut.

Dia tak ingin lagi jadi banci usai mengetahui betapa mengerikan siksaan di neraka.

Setelah viral, Yanto akhirnya muncul ke publik untuk menceritakan kisah hidupnya.

Saat hadir di podcast Denny Sumargo, Yanto mengungkap alasan mengapa dirinya menjadi seorang waria.

Yanto mengaku dirinya salah pergaulan gara-gara trauma dan sakit hati diselingkuhi pacar pertamanya.

Yanto memilih jadi waria karena sakit hati diselingkuhi pacar pertamanya.

Hal itu ia ungkap di podcast Denny Sumargo yang diunggah pada Jumat (5/1/2024).

"Awalnya jadi incess (waria) itu gara-gara apa sih mas?" tanya Denny Sumargo.

Baca Juga: Awalnya Mau Nolong, Bocor Motif Utama Waria Nekat Aniaya Korban Kecelakaan di Tambun hingga Tewas, Teringat Sosok Ini

Kolase YouTube dan Instagram
Kolase YouTube dan Instagram

Kisah di balik Yanto alias Inces Febri jadi waria.

"Karena diputusin sama cewe, cewek nyelingkuhin aku. Bilangnya ada di rumah nggak taunya janjian sama cowoknya,"

"Pacar pertama?," tanya Denny.

"Pacar pertama masih disayang-sayangin sama saya. Awalnya suka sama cewek," ungkap Yanto.

Yanto menceritakan jika ia memergoki pacarnya jalan dengan pria lain.

Usai putus, Yanto pun terjerumus ke pergaulan yang salah.

"Aku salah pergaulan, aku mabok, aku nongkrong sama temen-temen. Aku merasa apa akunya jelek," kenang Yanto.

"Terus kenapa bisa jadi incess?," tanya Denny lagi.

"Nongkrong sama temen cowok playboy terus ada temen bencong lagi di situ, aku dibisikin.

Udah kamu jadi bencong aja, enak ada uangnya," papar Yanto.

Yanto lalu didandani teman bencongnya dan juga dibelikan baju.

Baca Juga: Waria yang Ketakutan Usai Nonton Film Siksa Neraka Tepati Janji untuk Tobat

Setelah itu, ia mulai mencoba dandan sendiri.

Sampai akhirnya ia menjadi waria dan tertarik dengan laki-laki.

Dia pun mulai menghasilkan uang dengan menjadi waria.

(Kolase Tribun Trends/Ist)
(Kolase Tribun Trends/Ist)

Waria bernama Yanto alias Inces Febri tepati janji untuk tobat usai nonton film Siksa Neraka.

Tak selalu mulus, Yanto pun pernah ditipu oleh langganannya.

Bahkan ia juga pernah dikatai-katai oleh temannya.

Tak hanya diselingkuhin oleh mantannya, Yanto juga tak diakuin oleh ayah kandungnya.

Selama ini dirinya pun tinggal bersama ibu angkat dan ayah angkatnya.

Namun kini sang ibu sudah meninggal dunia.

Pria asal Indramayu ini sendiri sudah 5 tahun menjadi seorang waria.

Kini dirinya pun sudah memutuskan menjadi pria tulen.

Baca Juga: Tobat Jadi Waria, Inces Febri Kini Banting Setir Jalani Profesi Laki-laki, Terbukti Penuhi Nazar Usai Nonton Film Siksa Neraka

Ia pun mulai memotong rambutnya menjadi laki-laki.

Kini Yanto pun bekerja sebagai petugas kebersihan menggantikan pekerjaan ibunya.

(*)

Tag

Editor : Septia Gendis

Sumber TribunJabar, tribuntrends