4 Arti Kedutan di Siku Kanan, Hati-hati Ada Pertanda Kemalingan

Senin, 15 Januari 2024 | 10:42
Pixabay

Ilustrasi arti kedutan di siku kanan

Gridhot.ID - Inilah arti kedutan di siku kanan menurut primbon Jawa.

Percaya atau tidak, kedutan sejak dahulu diyakini sebagai pertanda peristiwa yang akan datang.

Pertanda dari arti kedutan ini bertujuan agar seseorang berhati-hati atau malah bersiap-siap mendapatkan kegembiraan, karena setiap kedutan membawa banyak makna.

Seperti bila mengalami kedutan di siku kanan.

Daripada penasaran, langsung saja simak 4 arti kedutan di di siku kanan menurut primbon Jawa di bawah ini.

1.Pertanda akan bertengkar

Menurut primbon Jawa, kedutan di siku kanan membawa pertanda yang kurang baik.

Anda akan mengalami pertengkaran dalam waktu dekat.

Pertengkaran ini akan menimbulkan putusnya tali silaturahmi yang selama ini sudah Anda jalin.

2. Pertanda akan kemalingan

Berhati-hatilah jika mengalami kedutan di siku kanan, karena juga membawa pertanda buruk.

Baca Juga: 4 Arti Kedutan di Jempol Tangan, Pertanda Jodoh atau Kena Fitnah?

Dalam waktu dekat, Anda akan mengalami sial, yakni ada pencuri yang bakal menghampiri rumah Anda.

3. Pertanda sembuh dari sakit

Bagi Anda yang mengalami kedutan di siku kanan juga bisa bermakna sangat baik.

Dalam waktu dekat, Anda akan mendapatkan suatu kesembuhan dari penyakit yang selama ini Anda derita.

4. Pertanda mendapat rezeki

Konon kedutan di siku kanan pertanda Anda akan mendapatkan rezeki dalam jumlah besar.

Datangnya rezeki ini dari sesuatu yang tidak Anda duga-duga sebelumnya.

Perlu diingat, ulasan ini hanyalah ramalan dan mitos yang belum tentu keakuratannya.

Anda boleh percaya atau tidak, atau hanya menjadikannya sebagai penambah wawasan.

Baca Juga: 2 Arti Kedutan di Pelipis Mata, Sebelah Kanan Jadi Pertanda Kemalangan

(*)

Tag

Editor : Candra Mega Sari