Find Us On Social Media :

Tinggalkan Dunia Hiburan Meski Populer di Tahun 90-an, Penyanyi Cilik Ini Pilih Alih Profesi Jadi Dokter Cantik

Penyanyi cilik Maissy yang populer pada tahun 1990-an.

GridHot.ID - Nama Maissy Pramaisshela tentu sudah tak asing lagi bagi generasi milenial.

Dia merupakan penyanyi cilik terkenal era 1990-an yang menjadi idola anak-anak Indonesia pada masanya.

Memulai karier pada 1995, Maissy Pramaisshela mulai bernyanyi sejak usianya baru menginjak 4 tahun.

Ketika itu, dia rekaman untuk album perdananya, Anak Indonesia yang lagu utamanya adalah Anak Indonesia dan Melati Putih.

Sejak saat itu, pemilik nama asli Pramaisshela Arinda Daryono Putri tersebut mulai banyak merilis album-album musik anak-anak, seperti Si Kuman Nakal (1995), Idola Cilik (1996), dan Ci Luk Baa yang membuat namanya semakin melejit sebagai penyanyi cilik.

Mantan penyanyi cilik yang terkenal di awal tahun 1990-an ini memang sudah vakum dari dunia hiburan.

Dikutip Gridhot.id dari TribunTimur, memilik nama lengkap Pramaisshela Arinda Daryono Putri ini memutuskan untuk berhenti jadi artis sejak awal tahun 2000-an.

Kini ia sudah menjadi seorang ibu dengan tiga anak.

Seperti apa kehidupannya sekarang setelah vakum dari dunia hiburan?

Sebagai mantan penyanyi cilik, sosok Maissy masih diingat sejak kini.

Gayanya yang centil saat jadi pembawa acara program TV pun tak kalah ikonik.

 Baca Juga: Hoaks Kabar Lil Tay Meninggal Dunia, Sang Rapper Cilik Mengaku Masih Hidup dan Sehat