Find Us On Social Media :

KKB Papua Kibarkan Bendera Bintang Kejora di Samping Gereja di Tolikara, Semuel Wenda Bocorkan Kondisi Warga dan Dugaan Kronologi Pemasangannya

ilustrasi Anggota dan atau simpatisan KKB Papua melakukan tindakan nekad, yakni memasang bendera bintang kejora saat momen HUT ke-169 Pekabaran Injil di Tanah Papua, tepatnya di Karubaga, Kabupaten Tolikara, Provinsi Papua Pegunungan, Senin 5 Februari 2024.

GridHot.ID - KKB Papua kembali berbuat ulah.

Senin (5/2/2024) kemarin, KKB Papua kepergok mengibarkan Bendera Bintang Kejora di Tolikara.

Aksi pengibaran bendera Bintang Kejora itu terjadi pasca pembakaran puskesmas yang dilakukan KKB Papua di Distrik Omukia.

Dilansir dari pos-kupang.com, ada-ada saja tindakan anggota maupun simpatisan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Tanah Papua.

Pasca membakar puskesmas di Distrik Omukia, anggota KKB Papua lainnya diketahui mengibarkan Bendera Bintang Kejora di Tolikara.

Pengibaran bendera itu dilakukan persis di samping Gereja Gidi, dekat Tugu Salib Karubaga, Ibukota Kabupaten Tolikara, Provinsi Papua Pegunungan, Senin (5/2/2024).

Hingga kini belum diketahui siapa oknum yang nekad melakukan tindakan memasang bendera bintang kejora di lokasi tersebut.

Terlebih pengibaran bendera itu bertepatan dengan HUT ke-169 Pekabaran Injil di Tanah Papua.

Pemancangan bendera bintang kejora itu merupakan tindakan yang hendak memperkeruh situasi dimana seluruh umat Kristen di Tolikara terlibat dalam acara memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-169 Pekabaran Injil di Tanah Papua itu.

"Mereka (anggota KKB Papua) kasih naik (bendera Bintang Kejora) sekitar jam 4 atau jam 5 pagi atau saat masih subuh. Karena masyarakat melihat adanya bendera itu pagi jam 6 tadi,” ujar Semuel Wenda.

Semuel Wenda diketahui merupakan salah satu pemuda asal Tolikara. Ia merupakan salah satu warga yang tak suka akan tindakan anarkis dari KKB Papua di daerah tersebut.

Baca Juga: Kekuatan KKB Papua Numbuk Telenggen dan Jacky Murib Menipis, 2 Anggotanya Terpaksa Ditembus Peluru Aparat Usai Bakar Puskesmas