Kakaknya Punya Jabatan Perwira TNI, Adik Lettu Fardhana Ternyata Jebolan Kampus Termewah di Indonesia, Akrab Banget dengan Ayu Ting Ting!

Jumat, 16 Februari 2024 | 13:13
Instagram/@ayutingting92/@dinarsalsa

Momen Ayu Ting Ting dan Dinar Salsa saat berkebaya

Gridhot.ID - Pertunangan Ayu Ting Ting dengan seorang perwira TNI Lettu Fardhana menjadi sorotan banyak mata.

Dikutip Gridhot dari Banjarmasin Post, Lettu Fardhana dikabarkan telah resmi melamar Ayu Ting Ting.

Acara lamaran tersebut dilangsungkan secara tertutup.

Namun beberapa foto hasil dokumentasi di acara tersebut sudah sempat bocor di sosial media.

Belum diketahui persis sekiranya kapan keduanya akan menikah.

Namun sudah bisa dipastikan kalau Ayu Ting Ting akan menjadi ibu persit jika nanti sudah resmi dinikahi oleh Lettu Fardhana.

Sebelum menggelar acara lamaran tersebut, Ayu Ting Ting terlebih dahulu mengajak diskusi putri kecilnya Bilqis.

Bilqis sendiri bak sudah merestui hubungan ibunya dengan Lettu Fardhana.

Hal ini ditandai dengan keakraban mereka di acara lamaran.

Meski baru kenal pada bulan Januari 2024, nyatanya Ayu Ting Ting sudah cukup dekat dengan keluarga kekasihnya.

Ayu Ting Ting bahkan sampai dikata kembar dengan Dinar Salsa yang merupakan adik kandung dari Lettu Fardhana.

Baca Juga: Foto Lama Jadi Bukti Kisah Cinta Ayu Ting Ting dan Lettu Fardhana Mirip Drakor, Keduanya Ternyata Pernah Ketemu saat SMA

Dinar Salsa sendiri ternyata juga bukan orang sembarangan.

Menjadi adik dari seorang perwira TNI, Dinar Salsa cukup aktif dan populer di Instagram-nya @dinarsalsa dengan jumlah followers 23,8 ribu.

Dikutip Gridhot dari SuryaMalang, memantau Instagram-nya, Dinar Salsa kerap membagikan momen ketika travelling hingga keseruan bersama teman.

Dinar Salsa diketahui lulusan pendidikan di perguruan tinggi swasta termewah di Indonesia, LSPR Communication & Business Institute.

Instagram @ayutingtingfardhana/Majalah Gempur via BanjarmasinPost.co.id
Instagram @ayutingtingfardhana/Majalah Gempur via BanjarmasinPost.co.id

Potret rumah dinas Lettu Fardhana, tunangan Ayu Ting Ting jadi sorotan.

Perguruan tinggi LSPR ini berlokasi di Karet Tengsin, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta.

Selain itu, Dinar Salsa juga aktif bekerja sama dengan beberapa brand satu di antaranya merek parfum, Voudre.

Kendati Lettu Fardhana baru kenal dengan Ayu Ting Ting, namun Dinar Salsa sepertinya sudah sangat akrab dengan calon kakak iparnya itu.

Melalui Instagram Story Kamis (8/2/2024), Dinar Salsa mengunggah foto hang out bareng Ayu Ting Ting.

Di momen itu, Dinar Salsa dan Ayu Ting Ting terlihat akrab dan berfoto bersama.

Selain Ayu Ting Ting, ada juga Bilqis yang ikut foto bersama mereka.

Baca Juga: Ayah Lettu Fardhana Tak Tahu Kapan Anaknya Bakal Nikahi Ayu Ting Ting: Masalahnya Tidak Boleh Diekspos Dulu

"Muka-muka kenyang ngantuk," tulis Dinar Salsa dalam keterangan unggahannya.

Rupanya, foto yang sama juga diunggah Ayu Ting Ting melalui Instagram Story-nya.

Dalam potret pertunangan kakaknya dan Ayu Ting Ting, warganet menyebut wajah Dinar Salsa mirip sang pedangdut.

Tak pelak warganet membanjiri komentar-komentar senada di akun Instagram Dinar Salsa.

'Koq klo difoto wajahnya bisa mirip Ayu ya mbk... sama-sama cantik' tulis netizen.

'Kak difoto waktu tunangan wajahnya mirip teh ayu' sahut akun lain.

'Masya Allah,, ini ya calon adek ipar nya si cantik ayu Ting Ting,,,' komentar warganet.

'Ohh jd ini orangnya yg mirip ayu' tambah netter.

'Cantik, mirip Kak Ayu sama Kak Unge' tulis netter.

(*)

Tag

Editor : Angriawan Cahyo Pawenang

Sumber Suryamalang.com, Banjarmasin Post