Gridhot.ID - Kedutan di bagian tubuh lazim dialami oleh banyak orang.
Meski jadi hal lumrah, nyatanya bagi sebagian orang, kedutan tak boleh diabaikan begitu saja.
Pasalnya, menurut primbon Jawa diyakini bahwa kedutan bisa jadi sebuah firasat atau pertanda.
Seperti apabila mengalami kedutan di leher.
Untuk lebih jelasnya, langsung simak saja 3 arti kedutan diarea leher berdasarkan buku Kitab Primbon Jawa Serbaguna (2021) karya R. Gunasasmita.
1. Kedutan di leher kanan
Berhati-hatilah bagi Anda yang mengalami kedutan di leher kanan.
Menurut primbon Jawa, arti kedutan di leher kanan merupakan pertanda yang kurang baik.
Konon, orang yang mengalami kedutan di leher kanan akan mengalami sakit hati.
Namun, tak dijelaskan apa penyebab dari rasa sakit ini.
2. Kedutan di leher kiri
Baca Juga: 3 Arti Kedutan di Pinggul Kanan, Pertanda Jodoh Jika Dialami Pria dan Wanita
Tak berbeda jauh dengan arti sebelumnya, kedutan di leher kiri juga merupakan pertanda buruk.
Anda akan terserang suatu penyakit dalam waktu dekat, misalnya seperti demam, flu atau batuk.
Maka dari itu jangan khawatir, dan konsumsilah makanan yang mengandung banyak vitamin agar daya tahan tubuh Anda tetap terjaga.
3. Kedutan di tengkuk leher belakang
Arti kedutan di tengkuk leher belakang adalah yang paling baik di antara makna lainnya.
Dalam waktu dekat, Anda akan dihormati oleh orang-orang di sekitar Anda.
Orang-orang ini menghormati Anda karena kebaikan yang telah Anda sebarkan selama ini.
Perlu diingat, ulasan ini hanyalah ramalan dan mitos yang belum tentu keakuratannya.
Anda boleh percaya atau tidak, atau hanya menjadikannya sebagai penambah wawasan.
Baca Juga: 2 Arti Kedutan di Paha, Konon Akan Dihampiri Rezeki dan Kebaikan
(*)