Kirim WA ke Pacar Usai Habisi Indriana, Didot Minta Devara Nyamar Jadi Ojol ke Rumah Korban Demi Pastikan 1 Hal Ini

Selasa, 05 Maret 2024 | 13:42
kolase ist via gridhot

Kirim WA ke Pacar Usai Habisi Indriana, Didot Minta Devara Nyamar Jadi Ojol ke Rumah Korban Demi Pastikan 1 Hal Ini

GridHot.ID - Kasus pembunuhan Indriana Dewi Eka (25) yang diotaki Caleg DPR RI Devara Putri Prananda (24) bikin publik heboh.

Kasus penghilangan nyawa yang tengah disorot ini terjadi berawal dari cinta segitiga antara Devara Putri, Indriana Dewi, dan seorang pria bernama Didot Alfiansyah.

Didot bahkan sempat menyuruh pacarnya, Devara untuk ke rumah korban Indriana untuk memastikan orang tua korban tidak panik.

Melansir tribun-medan.com, Indriana Dewi Eka Saputri (25) asal Jaktim tewas dibunuh pembunuh bayaran Muhamad Reza Swastika, atas perintah Devara Putri Prananda dan Didot.

Korban dibunuh dengan cara dijerat menggunakan ikat pinggang di dalam mobil Avanza berwarna hitam di Jalan Bukit Pelangi, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor pada Selasa (20/2/2024).

Jasad korban pun dibuang oleh para pelaku di wilayah Kota Banjar dan berhasil ditemukan pada Minggu (25/2/2024).

Adapun pelaku pembunuhan berjumlah tiga orang, yakni Didot Alfiansyah (kekasih korban) dan Devara Putri (caleg DPR RI) serta MR (eksekutor pembunuhan bayaran) yang mana baik ketiga pelaku dan korban merupakan warga Jakarta.

Kini terungkap fakta baru dibalik hubungan Indriana dan Didot.

Hal ini disampaikan oleh ketua RT, Eko Sudiyanto yang mengatakan bahwa Indriana Dewi ternyata kerap dimanfaatkan secara ekonomi sebelum dibunuh pacarnya.

Selama lima bulan terakhir menjalin hubungan, Didot diketahui memanipulasi Indriana hingga korban mau menyerahkan sejumlah harta benda dari hasil kerja kerasnya.

Bahkan dua bulan sebelum Didot bersama kekasih hatinya yang bernama Devara Putri Prananda menyewa pembunuh bayaran untuk menghabisi Indriana, korban sempat menyerahkan mobil yang baru dibeli kepada Didot.

Baca Juga: Dipecat dari Partai Garuda, Hancur Karier Politik Devara Otak Pembunuhan Indriana, Perolehan Suaranya di Caleg DPR RI Bikin Miris

Adapun mobil Honda Brio milik Indriana yang biasa diparkir korban dekat unit kontrakannya di RT 06/RW 14, Cipinang Besar Utara, Jatinegara, Jakarta Timur itu diserahkan secara tiba-tiba tanpa alasan.

"Mobil diserahkan ke pacarnya. Katanya dipinjam pacarnya, tapi dikasih sama BPKB-nya," kata Ketua RT 06/RW 14, Eko Sudiyanto di Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (4/3/2024). Dikutip dari TribunJakarta.com

Hingga kini pun tidak diketahui pasti keberadaan unit mobil Honda Brio yang dibeli Indriana dari hasil kerja keras sebagai marketing pada satu perusahaan di Jakarta tersebut.

kendati begitu, diharapkan hasil penyidikan Direktorat Reserse Kriminal Umum (Direskrimum) Polda Jawa Barat lah yang nantinya dapat mengungkap kasus pembunuhan Indriana secara utuh.

Pasalnya berdasar hasil penyidikan sementara terdapat barang Indriana yang dijual pelaku, sehingga selain pasal pembunuhan mereka dijerat Pasal pencurian disertai kekerasan.

"Ada warga yang bilang sudah dijual, tapi saya enggak tahu pasti. Pokoknya itu mobil belum lama dibeli, sekitar tahun 2022 dibeli. Biasa diparkir dekat kantor kelurahan," ujar Eko.

Kolase Tribun Bogor

Pembunuh Indriana Dewi Eka merupakan sepasang kekasih, Devara (tengah) dan Didot (kanan).

Tak hanya terkait materi, pada dua bulan sebelum pembunuhan terjadi Indriana pun sempat berbaik hati menolong Didot hingga dapat bekerja pada divisi dan perusahaan yang sama.

Tapi kebaikan hati Indriana tersebut justru dimanfaatkan, karena selama menjalin hubungan saja Didot tidak pernah menunjukkan adab yang baik bahkan terhadap keluarga Indriana.

Dilansir dari Kompas TV, tersangka Didot Alfiansyah langsung mengirimkan pesan singkat via aplikasi Whatsapp kepada kekasihnya, Devara Putri Prananda, setelah selingkuhannya Indriana Dewi tewas dibunuh.

Diketahui, Indriana Dewi dibunuh oleh pria bernama Muhammad Reza yang disewa untuk menjadi eksekutor oleh kedua sepasang kekasih Didot dan Devara.

Adapun pesan singkat tersebut dikirim Didot kepada Devara sebagai pertanda bahwa permintaannya agar korban Indriana Dewi dihabisi nyawanya sudah rampung dikerjakan.

Baca Juga: Cinta Segitiga Bikin Caleg Devara Jadi Otak Pembunuhan, Jasad Indriana Sempat 3 Hari Dibawa Naik Mobil, Ini Siasat Licik Pelaku Supaya Korban Dikira Tidur

"Tersangka DA mengirim WA (WhatsApp) kepada tersangka DP dengan tulisan 'done' (selesai)," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Jabar, Kombes Jules A Abast, dalam konferensi persnya di Mapolda Jabar, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (4/3/2024).

Setelah itu, kata Jules, tersangka Dodit menyuruh pacarnya Devara untuk ke rumah Indriana memastikan orang tua korban tidak panik.

Bima Putra/TribunJakarta.com

Unit kontrakan tempat Indriana Dewi Eka Saputri tinggal bersama kedua orangtuanya di RT 06/RW 14, Cipinang Besar Utara, Jatinegara, Jakarta Timur Minggu (3/3/2024).

"DA menyuruh DP ke rumah korban dengan mengantar makanan berpura-pura sebagai Shopee Food untuk memastikan ibu korban tak panik," ucapnya.

Adapun Indriana Dewi menjadi korban pembunuhan berencana yang dilatarbelakangi cinta segitiga.

Korban Indriana Dewi dibunuh oleh Didot Alfiansyah, yang ternyata sudah menjalin hubungan lebih dulu dengan Devara Putri Prananda.

Diketahui, Devara Putri sudah lima tahun lamanya menjalin asmara dengan Didot. Di saat yang sama, Didot juga berpacaran dengan korban Indriana Dewi selama tujuh bulan belakangan.

Perselingkuhan Didot dengan Indriana Dewi pun tercium oleh Devara Putri, yang merupakan seorang calon legislatif atau caleg DPR RI tersebut.

Setelah itu, Devara memberikan Didot pilihan. Jika memilihnya, maka Didot harus menghabisi nyawa Indriana Dewi.

Didot pun memilih Devara ketimbang Indriana. Ia lantas menyanggupi untuk menghabisi nyawa Indriana.

Selanjutnya, disusunlah rencana untuk membunuh korban Indriana oleh Didot Alfiansyah.

Pada 20 Februari 2024, Indriana diajak Didot dan Reza naik mobil dari Jakarta ke Sentul, Bogor.

Baca Juga: 'Coba Dimakan', Orang Tua Indriana Terima Sate Misterius Sebelum Tahu Putrinya Dihabisi, Nomor Anaknya Kirim Pesan Ini

Sesampainya di lokasi, sekitar pukul 19.30 WIB, mereka sempat makan sambil bercanda di warung kopi Puncak Bukit Pelangi selama 1,5 jam.

Namun di warung itu, Reza duduk terpisah dengan Didot dan korban. Didot kemudian mendatangi tempat duduk Reza dan berbisik kepadanya.

"Nanti kamu cari alat apa aja dan tempat bunuhnya, nanti di jalan pas turunan, saya kasih kode," kata Didot kepada Reza.

Ketiganya kembali ke mobil dengan posisi Didot sebagai sopir, korban duduk di depan sebelah kiri, dan Reza duduk di jok belakang tepat di tengah.

Saat tiba di Jalan Pelangi Boulevard Cijayanti, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Reza menjerat leher Indriana dengan tali pinggang hingga tewas.

Jenazahnya kemudian dibuang ke jurang di daerah Banjar, Jabar, pada 23 Februari 2024. Jasad Indriana ditemukan pada 25 Februari 2024.

Atas perbuatannya, para pelaku telah ditetapkan sebagai tersangka dan dijerat Pasal 340, 338 dan 365 ayat (4 ) KUHP, dengan ancaman pidana mati atau penjara seumur hidup.(*)

Tag

Editor : Desy Kurniasari

Sumber Kompas TV, Tribun-Medan.com