4 Weton Ini Harus Hilangkan Sifat Buruk, Terancam Miskin Jika Tak Mau Berubah

Kamis, 14 Maret 2024 | 06:13
Pixabay

Ilustrasi weton yang terancam miskin karena punya sifat malas

Gridhot.ID - Ramalan weton dalam primbon Jawa bukan lagi sesuatu yang asing bagi masyarakat.

Weton dalam primbon Jawa biasanya dijadikan rujukan untuk meramalkan beberapa hal, seperti peruntungan rezeki dan juga watak.

Nah, berdasarkan ramalan primbon Jawa, ada beberapa weton yang terancam miskin karena sifatnya yang pemalas.

Akibat wataknya itu, hidupmereka akan stagnan dan ekonominya susah berkembang.

Pasalnya, mereka tak memiliki semangat untuk sukses dan akhirnya waktu terbuang begitu saja.

Daripada penasaran dengan weton yang dimaksud, simak ulasannya di bawah ini, dikutip dariTribunBatam.id.

1. Senin Pon

Weton Senin Pon dikenal memiliki watak pemalas.

Selain itu, orang dengan weton ini cenderung plinplan dan tidak punya pendirian.

Weton dengan neptu 11 ini memiliki watak lakune setan, sehingga sifat buruk mereka harus diperbaiki.

2. Selasa Kliwon

Baca Juga: 3 Neptu Weton yang Punya Masa Depan Suram, Konon Susah Mengubah Nasib Hidupnya

Sama dengan Senin Pon, weton ini memiliki neptu 11 dengan sifat lakune setan.

Orang dengan weton ini punya sifat pemalas dan plinplan.

3. Selasa Wage

Orang yang lahir pada Selasa Wage memiliki sifat pendito kang lelaku.

Mereka suka pergi jalan-jalan hanya untuk liburan saja.

Bahkan orang dengan weton ini tak segan membolos kerja demi bisa pergi sesuka hati.

Sifat bodo amat yang mereka miliki membuat orang dengan weton ini tidak terlalu memikirkan masa depan.

4.Jumat Pahing

Weton ini memiliki sifat lakuning geni.

Hati orang dengan weton Jumat Pahing keras dan sulit disentuh.

Mereka kerap kali menolak dan juga malas.

Namun, mereka memiliki sifat yang pemberani.

Perlu diingat, ulasan ini hanya sebuah ramalan yang belum terbukti kebenarannya. Semoga bisa disikapi dengan bijak.

Baca Juga: 3 Weton yang Akan Hidup Makmur Tujuh Turunan, Rabu Pahing Salah Satunya

(*)

Tag

Editor : Candra Mega Sari

Sumber TribunBatam.id