Gridhot.ID - Penyanyi Soimah memberikan klarifikasi soal kabar dirinya maju dalam kontestasi Pilkada 2024.
Dikabarkan, Soimah bakal maju menjadi calon bupati Bantul provinsi Yogyakarta.
Perihal ini, Soimah menjelaskan bahwa kabar dirinya maju sebagai calon bupati tidak benar.
"Boleh saya jelaskan, jadi kabar saya soal mencalonkan bupati Bantul, itu kabar bohong belaka," kata Soimah dikutip dari tayangan Trans 7, Kamis (25/4/2024).
Kendati demikian, Soimah membenarkan bahwa banyak partai yang memintanya untuk mencalonkan sebagai Bupati Bantul.
Namun hingga saat ini, Soimah mengaku belum tertarik untuk masuk ke dunia politik.
"Memang banyak yang menawarkan, tetapi saya belum tertarik," jelasnya.
"Karena saya selama ini memang belum tergerak untuk maju menjadi calon Bupati Bantul ataupun wakil bupati," kata Soimah.
Sosok Soimah
Soimah bernama panjang Soimah Pancawati, namun akrab disapa Soimah atau Mak'e
Soimah lahir di Pati, Jawa Tengah pada 29 September 1980.
Ia dikenal sebaga seniman, penyanyi, pelawak, presenter, sinden, juri dan pengusaha.
Suaminya bernama Herwan Prandoko (Koko), menikah pada 27 Desember 2002.
Dari pernikahannya lahir dua anak yaitu Aksa Uyun Dananjaya (lahir 2003) dan Diksa Naja Naekonang (lahir 2006).
Orang tua : Hadinarko (ayah) & Kasmiyati (ibu)
Riwayat pendidikan :
- SMKI Yogyakarta (SMK Negeri 1 Kasihan) Jurusan Karawitan
- ISI Yogyakarta, Jurusan Karawitan (sampai semester VI)
(*)