GridHot.ID - Kabar kehamilan Syahrini telah berhembus sejak beberapa waktu lalu. Namun, baik Syahrini maupun suaminya, Reino Barack, belum memberikan tanggapan resmi mengenai kabar tersebut.
Baru-baru ini, teka-teki soal kabar Syahrini hamil mulai menemukan titik terang.
Pelatih tinju Reino Barack, Andre Talabessy, tampak mengorfimasi kabar kehamilan Syahrini dengan mengunggah potret sang penyanyi yang mulai terlihat memiliki baby bump.
Andre Talabessy mengakui bahwa banyak orang meragukan kehamilan Syahrini yang usianya sudah mencapai 43 tahun.
Namun, menurut Andre, hamil atau tidak merupakan kuasa Tuhan. Apabila Tuhan telah berkehendak, apa pun bisa terjadi, termasuk kehamilan Syahrini.
"Banyak orang mengatakan begini: tidak mungkin ibu Incess mengandung," tulis Andre di akun Instagram terverifikas pada Minggu (12/5/2024).
"Kalau Tuhan mengatakan mungkin tidak ada seorang manusiapun yang menghalanginya," lanjutnya.
Andre kemudian mengucapkan selamat kepada Syahrini dan Reino Barack atas kehamilan anak pertama mereka.
Ia pun mengaku tak sabar untuk menggendong anak Syahrini yang disebutnya sebagai keponakannya.
"Selamat buat ibu incess dan pak RB atas dikaruniakan anak oleh Tuhan," tulis Andre.
"Saya sangat senang mendengar dan melihat ibu incess sudah mengandung. Saya tidak sabar untuk menggendong ponakan saya. Tuhan itu baik," tandasnya.
Melansir TribunTrends.com, kabar kehamilan Syahrini mulai ramai dibicarakanusaiBennu Sorumbamenuliskan komentar diakun Instagram sang penyanyi.
"Sehat3 bumil kesayangan…. Selamat menjalankan ibadah puasaa mhn maaf lahir dan bathin," tulsi Bennu Sorumba.
Komentar Bennu yang menyebut Syahrini sebagaiibu hamil atau bumil mendapatkan tanda suka lebih dari seribu akun.
Meski demikian, komentar Bennu itu tak mendapatkan respons dari Syahrini.
Lebih jauh, diketahui bahwa dugaan kehamilanSyahrinitelah berhembus sejak awal tahun ketika perut sang penyanyi tampak membuncit. Apalagi, Sahrini juga jadi lebih suka mengenakan pakaian yang longgar.
Aisyahrani pun sempat menyindir perihal kehamilan Syahrini.
Berdasarkan penelusuran di media sosial Instagram pada Kamis (25/1/2024), terekam percakapan Aisyahrani danSyahrini saat makan bareng di restoran Singapura.
Dalam suasana makan-makan yang hangat itu, Syahrini tampak menyoroti paras Aisyahrani yang mirip sekali dengan salah satu anaknya, Ratu.
"Si Rani bener-bener kaya si Ratu ya mirip banget," ucap Syahrini.
Syahrani atau yang akrab disapa Rani itu tampak menyetujui jika wajahnya memang mirip dengan Ratu.
Ia kemudian meyebut Syahrini dan anaknya kelak nanti juga akan memiliki wajah yang mirip.
"Gimana si anak lo juga nanti mirip lo," ujar Syahrani.
(*)