Find Us On Social Media :

Ada Risiko Kesehatan yang Mengancam Calon Bayi Pangeran Harry Karena Meghan Markle Hamil di Usia 37 Tahun

Ada risiko kesehatan yang mengancam calon bayi Pangeran Harry karena Meghan Markle hamil di usia 37 tahun

Laporan Wartawan Gridhot.ID, Septiyanti Dwi Cahyani

Gridhot.ID - Beberapa waktu yang lalu, pihak Istana Kensington mengumumkan kabar kehamilan istri Pangeran Harry, Meghan Markle.

Kabar bahagia yang datang dari pasangan Meghan Markle dan Pangeran Harry ini diumumkan melalui unggahan di akun Instagram resmi Istana Kensington @kensingtonroyal pada Senin (15/10/2018).

Selain itu, Istana Kensington juga mengumumkan prediksi kelahiran calon bayi Pangeran Harry dan Meghan Markle.

Calon bayi pasangan Harry dan Meghan itu diperkirakan akan lahir pada musim semi tahun 2019 mendatang.

Kehamilan the Duchess of Sussex ini tentu disambut antusias oleh seluruh masyarakat dunia.

Sejak menikah pada 19 Mei lalu, pasangan Duke dan Duchess of Sussex ini memang berhasil merebut hati masyarakat dunia dengan keromantisan yang mereka tunjukkan.

Sayangnya, di balik kabar kehamilan Meghan Markle ini terselip risiko kesehatan yang mengancam Meghan Markle dan calon bayinya yang kini sedang dalam kandungan.

Hal ini disebabkan karena Meghan Markle hamil di usia yang telah matang, yakni diusia 37 tahun.

Mengutip dari Kompas.com, wanita yang hamil di usia di atas 35 tahun tergolong berisiko.

Menurut pakar kesuburan Zaher Merhi dari Hope Fertility Center, New York, kehamilan pada ibu yang berusia matang sangat berisiko bagi kesehatan janin maupun sang ibu.

Risiko pertama adalah potensi terjadinya keguguran yang lebih besar dibandingkan pada wanita yang hamil di rentang usia lebih muda.