"Itu prinsip saya. Pemerintahan harus jalan. Pak Gubernur perlu wakil, terlebih lagi saat ini, lebih dibutuhkan lagi," tambahnya.
Atas situasi dan kondisi ini, kata Zita, sebetulnya DPRD DKI dihadapkan dengan pilihan yang sulit.
Di satu sisi anggota dewan berpotensi terkena dan menularkan Virus Corona (Covid-19) kepada yang lain.
Namun di sisi lain, dia memiliki kewajiban dan tanggung jawab kepada masyarakat untuk mencarikan sosok pendamping Anies Baswedan.
"Angka positif Covid-19 di Indonesia kurvanya naik terus. Belum ada kecenderungan turun, jadi belum tahu sampai kapan," jelasnya.
Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul "Kecewa Pemilihan Wagub DKI Ditunda Lagi, Putri Ketua Umum PAN: Bisa Saja Pak Gubernur Kena COVID-19"
(*)