Gridhot.ID - Beberapa waktu ini memang konflik antar negara sempat hening tanpa ada pemberitaan konflik.
Namun sepertinya kedamaian dunia memang tak bisa bertahan lama.
Dilaporkan China memprotes aksi Amerika Serikat yang seenaknya berlayar di selat Taiwan.
Militer China mengatakan pada Rabu (19/8), kapal perang Angkatan Laut AS yang berlayar di dekat Taiwan "sangat berbahaya" dan menimbulkan ancaman nyata bagi perdamaian.
Kapal perusak berpeluru kendali AS, USS Mustin berlayar melalui Selat Taiwan yang sempit dan sensitif pada Selasa (18/8), Angkatan Laut AS mengatakan dalam sebuah pernyataan seperti Reuters lansir.
Mengutip Reuters, Komando Teater Timur Tentara Pembebasan Rakyat China (PLA) mengatakan, pesawat tempur Angkatan Udara dan kapal perang Angkatan Laut Tiongkok mengikuti dan memantau kapal AS selama pelayarannya.
Baca Juga: Pandemi Corona Melanda, Begini Kegiatan Karen Pooroe Selama di Rumah Saat Wabah Covid-19
"Setiap perkataan atau perbuatan yang menyebabkan masalah di Selat Taiwan tidak sejalan dengan kepentingan fundamental China dan Amerika Serikat, membahayakan kesejahteraan rekan-rekan di kedua sisi selat, menimbulkan ancaman nyata bagi perdamaian dan stabilitas di kawasan itu, dan sangat berbahaya," kata Komando Teater Timur PLA.
Pasukan China akan tetap waspada setiap saat untuk menjaga kedaulatan China dan integritas teritorial, Komando Teater Timur PLA.
Misi biasa
Source | : | kontan |
Penulis | : | None |
Editor | : | Angriawan Cahyo Pawenang |
Komentar