Korea Selatan memiliki 803 helikopter, 112 helikopter serang, 414 pesawat tempur, 298 pesawat latih, 12 pesawat serangan khusus 41 angkutan, dan 30 misi khusus.
Militer Negeri Gingseng juga didukung anggaran pertahanan sebesar $ 44 miliar.
Bisa menyaingi kekuatan militer Prancis, Korea Selatan naik satu peringkat dari tahun sebelumnya.
Peringkat militer Korea Selatan sendiri pernah menunjukkan peningkatan drastis dari tahun 2018 ke tahun 2019. Di tahun 2018, Korea Selatan hanya peringkat ke-12.
Jepang
Negara Asia lainnya yang telah menyaingi indexPower Prancis adalah Jepang.
Kini, militer Jepang menempati peringkat ke-5 untuk kekuatan militernya.
Tahun 2019, Jepang berada di peringkat ke-6, setelah merangkak naik dari tahun-tahun sebelumnya.
Negara Asia ini memiliki perkiraan personel militer aktif sebanyak 247.160 orang
Jumlah tersebut hanya sebagian kecil dari milik tetangganya, Korea Utara, tetapi menebusnya dengan persenjataan yang diperbarui.