GridHot.ID - Rumah tangga Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu memang terlihat sangat harmonis dan kompak.
Apalagi ditambah dengan kehadiran 3 buah di tengah-tengah keluarga mereka, semakin menambah kebahagiaan.
Mereka adalah Teuku Adam Al Fatih, Cut Hawwa Medina Alfatih dan Cut Shafiyyah Mecca Alfatih.
Anak sulungnya yang bernama Teuku Adam Al Fatih saat ini telah berusia 6 tahun.
Dilansir Tribunnewsmaker.com, Teuku Adam Al Fatih rupanya sudah jadi imam salat loh.
Didikan Shireen Sungkar kepada sang anak memang luar biasa.
Bahkan seringkali cara Shireen Sungkar mendidik anak turut menuai pujian.
Baru-baru ini, perlakuan Shireen Sungkar saat anak jatuh menjadi sorotan warganet.
Saat insiden itu terjadi, hal pertama kali yang dianjurkan oleh Shireen Sungkar kepada buah hatinya adalah berdoa.
Artis Shireen Sungkar belakangan ini menjadi sorotan publik usai video saat ia mengungkapkan cara mendidik buah hatinya viral di media sosial.
Melalui video yang diunggah akun gosip @insta,nyinyir pada Jumat (18/6/2021), adik Zaskia Sungkar ini membeberkan caranya saat mendidik ketiga buah hatinya.
Dalam didikan tersebut, Shireen Sungkar berusaha mendidik anaknya dengan landasan agama tapi dikemas dengan gaya kekinian.
Didikan dengan menyelipkan nilai-nilai agama tersebut akan berlaku apabila buah hatinya terjatuh saat bermain ataupun dikarenakan oleh faktor lain.
Sejak usia dini, ketiga buah hati Shireen Sungkar memang sudah diajarkan untuk meminta pertolongan pertama kali kepada Sang Pencipta.
Apabila sang anak terjatuh, Shireen Sungkar tak bergegas mengambil obat-obatan melainkan ia menganjurkan kepada buah hatinya untuk memanjatkan doa terlebih dahulu.
Cara ini sengaja diaplikasikan Shiren Sungkar untuk menanamkan nilai-nilai agama sembari mengajarkan kepada anak bahwa Tuhan-lah Maha segalanya, termasuk berkat kehendak-Nya bisa menyembuhkan segala sesuatu.
"Biasakan mereka kalau jatuh aku bilang 'sini mami doain, karena Allah yang cuma bisa nyembuhin kamu, bukan dokter, bukan obat-obatan, bukan segala macam'," kata Shireen Sungkar.
Setelah sang anak berdoa, Shireen Sungkar sebagai ibu langsung bergegas mengambil obat-obatan lalu mengoleskannya di bagian yang terluka.
"Setelah itu baru aku kasih obat gitu," lanjut Shireen Sungkar.
Cara didikan yang dilakukan Shireen Sungkar tak lain untuk menanamkan pola pikir apabila sang anak sakit, maka tempat kembali atau meminta pertolongan kepada Sang Pencipta.
"Aku bilang 'sini-sini mami doain dulu', jadi dia tau kalau sakit itu minta doa sama Allah,"
"'Sini-sini mami doain dulu, udah kan luka tuh, aku bilang 'Yaudah mami ambilin obat ya?',"
"'Sini sambil diobatin, ayo', 'Bismillah ya Allah tolong sembuhkan'," lanjut Shireen.
Kekinian, video Shireen Sungkar tersebut telah disukai sebanyak 6,7 ribu kali likes.
Sementara dilansir dari Serambinews.com, banyak warganet yang mengomentari cara Shireen Sungkar saat mendidik anak.
Mayoritas di antaranya mengaku mengagumi pola didik yang diterapkan wanita berusia 29 tahun tersebut.
"Aku sii yess.. Aku sebelum berangkat kerja selalu tiupin fatihah di kepalanya, alhamdulillah anakku jarang sakit walau temen temennya batpil tetep sehat," koemntar netizen.
"Ditambahin juga : "Nak, Dokter dan obat itu ikhtiar kita, tetap Allah yg sembuhkan nnt, bisa lewat obat yg kita minum," tulis netizen.
"Better lah... Dari pada ibu lain, pas anak nya jatuh malah ambil HP trus buat status.. Mom anak ku jatuh tadi, kasian deh.. Doain yah g kenapa napa," komentar netizen.
Beberapa warganet lainnya justru membandingkan pola didik Shiren Sungkar dengan ibu rumah tangga lainnya saat menyikapi apabila sang anak terjatuh.
"Mak zaman now klu anak jatoh,sakit langsung buat stts di fb," komentar netizen.
"Emak gw kalo gw sakit " Esss terosssss" " Begadang terosssssss" " Hape terosssssss," komentar netizen.
"Emak gw klo gw kesandung malah bilang . "Mang enakk meleng aja si lu jadi anak," komentar netizen.
(*)
Source | : | Serambinews.com,Tribunnewsmaker.com |
Penulis | : | Septia Gendis |
Editor | : | Dewi Lusmawati |
Komentar