GridHot.ID - Doddy Sudrajat tak mendatangi sidang hak perwalian Gala Sky Andriansyah.Seperti diketahui dari TribunMedan, ayah Vanessa Angel dan ayah Bibi Ardiansyah menghadapi persidangan hak perwalian Gala Sky di Pengadilan Agama Jakarta Barat. Sidang tersebut beragendakan hasil mediasi di luar pengadilan antara ayah Bibi Andriansyah sebagai penggugat dengan ayah Vanessa Angel sebagai tergugat.Baca Juga: Kadung Sakit Hati pada Doddy Sudrajat, H Faisal Tegas Tolak Mentah-mentah Bertemu dengan Ayah Vanessa Angel Jika Membahas Masalah Ini
Sidang perwalian Gala Sky digelar, Rabu (29/12/2021).Haji Faisal terlihat datang bersama sang istri dan didampingi kuasa hukumnya, Sandy Arifin dan Wijayono Hadi Sukrisno.Sementara itu, ayah Vanessa Angel, Doddy Sudrajat selaku pihak tergugat tak tampak datang di persidangan.Baca Juga: Viral Tetangga Masa Kecil Bongkar Borok Doddy Sudrajat yang Ternyata Suka Pukuli Vanessa Angel Sampai Nangis: Papa Kamu Sakit Jiwa!
Dilansir dari TribunSeleb, kuasa hukum Doddy Sudrajat, Tegar Firmansyah, mengonfirmasi kliennya tidak hadir lantaran sedang berlibur."Izin tidak hadir karena ada rencana liburan," ujar Tegar."Izinnya kemarin, kalau berangkat kita tidak tahu ya apakah kemarin atau sekarang," lanjut Tegar.Baca Juga: Doddy Sudrajat Semakin Gigit Jari Ditinggal Sunan Kalijaga yang Kini di Kubu Faisal, Ayah Vanessa Angel Kini Seorang Diri Tak Ada yang Membela
Lebih lanjut, Tegar mengaku tak tahu ke mana tujuan Doddy dan keluarganya berlibur.Namun Tegar memastikan lokasinya masih berada di dalam negeri."Kurang tau saya, yang penting masih di daerah Indonesia," katanya.Baca Juga: Doddy Sudrajat Rencanakan Tes DNA Gala Sky, Arist Merdeka Sirait Larang Keras Keinginan Ayah Vanessa Angel karena Alasan Ini
Buntut ketidakhadiran Doddy, sidang mediasi terpaksa ditunda.Sidang yang sebelumnya beragendakan pembacaan hasil mediasi tersebut dimulai pukul 10.20 WIB dan hanya berjalan sekitar 10 menit.Sidang hak perwalian Gala Sky ditunda dua pekan, artinya baru akan dilanjutkan pada Januari 2022 mendatang."Sidang ditunda, sidang mediasi diperpanjang hingga 12 Januari 2022," ujar Tegar dikutip dari Grid.ID."Alasannya masih mediasi," pungkas Tegar.