GridHot.ID - Masyarakat Jawa hingga saat ini masih mempercayai mitos, terlebih lagi mitos soal arti kedutan.
Mitos terutama yang berhubungan dengan arti kedutan dipercaya merupakan pertanda alami dari tubuh perkara kejadian yang akan datang.
Berikut ini arti kedutan di tumit kaki kiri menurut Primbon Jawa.
Mengutip gramedia.com, kedutan seringkali dikaitkan dengan beragam mitos yang sudah melekat di lingkungan sekitar kita.
Oleh sebab itu, sebagian dari masyarakat percaya bahwa kedutan dapat menjadi suatu pertanda dari kejadian ataupun peristiwa tertentu di masa depan.
Sebenarnya, kedutan sendiri merupakan kondisi pada fisik manusia yang dapat dijelaskan secara alamiah.
Namun, mitos-mitos terkait kedutan ini sudah terlanjur mengakar di beberapa kalangan masyarakat Indonesia sejak lama.
Meskipun sebagian mitos itu terdengar mustahil, tetapi nyatanya masih banyak orang yang percaya akan mitos tersebut.
Adapun masyarakat yang mempercayai mitos itu, mulai dari anak-anak, remaja, hingga orang dewasa.
Namun sisi positifnya, dengan mempercayai kedutan sebagai pertanda akan membuat seseorang lebih waspada dan hati-hati, sehingga bisa terhindar dari suatu hal yang tidak diinginkan.
Dilansir dari tribunbatam.id, kedutan atau otot berkedut kerap dialami saat seseorang duduk atau tiduran.
Baca Juga: Kaum LDR Bakal Segera Ketemu Kekasih, Simak Arti Kedutan di Kelopak Mata Kiri Menurut Primbon Jawa
Kadang, kedutan bisa berlangsung saat seseorang bersantai dan kerap diabaikan karena dianggap tak berbahaya.
Kedutan biasanya terjadi di banyak area tubuh, mulai wajah, badan, tangan maupun kaki.
Sebagian beranggapan kedutan hanya reaksi tubuh saat terjadi sesuatu pada fisik bagian dalam.
Tetapi ada mitos bahwa kedutan memiliki arti yang biasanya berkaitan dengan apa yang akan terjadi di masa depan.
Salah satunya adalah kedutan di telapak kaki kiri yang konon menjadi pertanda datangnya rezeki.
Untuk lebih lengkapnya, berikut ulasanya tentang mitos kedutan telapak kaki kiri berikut ini:
1. Arti Kedutan Telapak Kaki Kiri Samping Atas
Banyak orang meyakini kedutan di telapak kaki kiri bagian samping atas merupakan pertanda baik.
Orang yang mengalami kedutan semacam ini konon bakal bepergian jauh.
Hal yang dimaksud bepergian jauh di sini adalah merantau atau bertamasya ke tempat yang jauh dari kampung halamannya.
Sehingga orang tersebut bisa meningkatkan kesejahteraan hidupnya dan mengundang keberkahan datang dalam hidupnya.
2. Arti Kedutan di Tumit Kaki Kiri
Sebagaimana arti kedutan yang pertama, kedutan di tumit kaki kiri merupakan pertanda baik bagi orang yang mengalaminya.
Orang yang mengalami kedutan di bagian ini diyakini akan diserbu keberuntungan luar biasa.
Keberuntungan yang dimaksud adalah orang tersebut akan didatangi rezeki sangat banyak dari arah yang tak disangka-sangka.(*)