GridHot.ID - Kaesang Pangarep dan Erina Gudono diketahui melangkahi kakak dari calon mempelai wanita.
Untuk itu, secara budaya Kaesang Pangarep mesti menyiapkan pelangkah untuk diberikan kepada Allen Gudono.
Diketahui dari TribunBali, pelangkah menjadi simbol permohonan adik untuk menikah lebih dulu, berdasarkan adat Jawa.
Putra bungsu Presiden Joko Widodo itu pun memastikan sudah memberi pelangkah bagi dua calon kakak iparnya.
Erina Gudono memiliki 2 kakak yang belum menikah.
Apa saja pelangkah yang diberikan Kaesang Pangarep untuk mereka?
Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep, mengaku sudah memberikan pelangkah untuk dua kakak Erina Gudono.
Diketahui, kedua kakak Erina Gudono belum menikah sehingga Kaesang memberikan pelangkah untuk keduanya.
Kendati demikian, Kaesang tak menyebut secara pasti pelangkah yang diberikan untuk kakak-kakak Erina Gudono.
"Ada (pelangkah), enggak usah sebutin. Jet pribadi, mobil mewah, rumah 2.000 hektar, enggak, itu cuma nyebutin saja orang di luar sana, bukan saya," canda Kaesang Pangarep saat menjawab pertanyaan awak media dalam jumpa pers usai gladi akad nikah di Pendopo Royal Ambarrukmo, Selasa (6/12/2022), dikutip dari Kompas.com.
Rencananya, Kaesang dan Erina akan menjalani prosesi akad nikah di Pendopo Agung Royal Ambarrukmo pada (10/12/2022).
Source | : | tribunbali,Tribunstyle |
Penulis | : | Septia Gendis |
Editor | : | Septia Gendis |
Komentar