Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Lowongan Kerja Gaji Sampai Rp14 Juta, The Grantage Hotel & Sky Lounge Buka Kesempatan Emas untuk Posisi Chef

Siti Nur Qasanah - Minggu, 06 Agustus 2023 | 14:13
Ilustrasi lowongan kerja untuk posisi Chef Western & Fusion & Asian di PT Putra Warna Persada.
Unsplash/Pylyp Sukhenko

Ilustrasi lowongan kerja untuk posisi Chef Western & Fusion & Asian di PT Putra Warna Persada.

GridHot.ID - Lowongan kerja terbaru Agustus 2023 di PT Putra Warna Persada(The Grantage Hotel & Sky Lounge).

Untuk diketahui, PT Putra Warna Persada (The Grantage Hotel & Sky Lounge) telah berdiri sejak 2016.

PT Putra Warna Persada berlokasi di Jl. Boulevard Utara, Lengkong Kulon, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Banten.

Perusahaan ini bergerak di bidang jasa penginapan serta penjualan makanan dan minuman.

Melansir situs jobstreet pada Sabtu (5/8/2023), PT Putra Warna Persada (The Grantage Hotel & Sky Lounge) sedang membuka lowongan kerja untuk posisi Chef Western & Fusion & Asian.

Gaji yang ditawarkan untuk posisi tersebut yakni mulai Rp10 juta sampai Rp14 juta.

Adapun syarat yang harus dipenuhi untuk bisa melamar kerja sebagai Chef Western & Fusion & Asian, antara lain:

  • Minimal 2 tahun pengalaman di bidang terkait/fresh graduate boleh melamar.
  • Memiliki kemampuan mengatur dan membagi waktu sertapunya skill komunikasi yang baik.
  • Memiliki kemampuan bekerja di bawah tekanan.
  • Memiliki kemampuan memasak secara konsisten, bahkan saat keadaan dapur sibuk.
  • Dapat bekerja dalam pengaturan waktu, akhir pekan dan atau libur lainnya.
  • Mampu Mengawasi pelaksanaan tata kerja, keselamatan kerja, dan memenuhi kelengkapan atau atribut kerja agar dapat menciptakan lingkungan kerja yang aman.
  • Mampu Menjaga food cost standart (standar harga) yang berbanding lurus dengan standar porsi, sehingga harga yang tercantum di menu sudah mengalami perhitungan yang matang.
  • Hadir tepat waktu.
Sementara tanggung jawab pekerjaan sebagai Chef Western & Fusion & Asian, antara lain:

  • Set up equipment.
  • Mengecek daftar pesanan barang ke gudang, sebagai kitchen requesation (pengorderan barang untuk keperluan dapur).
  • Menyiapkan makanan dalam waktu yang ditetapkan dan mengawasi pekerja dapur dengan semua persiapan bahan-bahan serta penyimpanannya.
  • Membuat rencana kerja tahunan sebagai work target atau revenue tahunan untuk menjadi tatanan pencapain target dimasa mendatang.
  • Menjamin semua makanan dimasak dengan baik dan diberikan dalam cara yang baik dan benar.
  • Membantu restoran menentukan jumlah makanan dan bahan-bahan yang dipesan.
  • Melatih staf dapur baru
  • Menjaga peralatan, perlengkapan, dan area bekerja agar nyaman dan sesuai standar.
  • Menjelaskan dan mewajibkan peraturan kebersihan dan keamanan makanan demi kualitas yang baik.
  • Menunjukkan dan menjaga layanan tingkat tinggi.
Bagi para pelamar, pendaftaran kerja secara online dapat dilakukan melalui link berikut:

>>>>>LINK DAFTAR KERJA<<<<

(*)

Source : Jobstreet

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x