Find Us On Social Media :

Dapat Tiket Pesawat Mahal? Ini 10 Cara Mendapatkan Tiket Murah!

Trik Jitu dapat tiket pesawat murah

GridHOT.id - Setiap maskapai punya batas tarif harga bawah dan tarif harga atas yang sudah ditentukan oleh pemerintah.

Ketika tiket pesawat sedang mengalami kenaikan seperti sekarang ini, cobalah untuk tetap melakukan usaha mendapatkan harga terbaik.

Baca Juga : Penantian Siti Badriah Akhirnya Berakhir di Korea Sang Kekasih Melamar : Thank You Sayang

Berikut adalah 10 kiat mendapat tiket pesawat dengan harga terbaik dari maskapai:

1. Pilih Waktu Pemesanan

Pukul 11 malam atau 23.00 merupakan waktu terbaik memesan tiket pesawat. Hal ini disampaikan oleh Head of Operation Departement pegipegi.com, Steven Widi HS.

Baca Juga : Buntut dari Fenomena Warga Aceh Berbondong-bondong Buat Paspor, Harga Tiket Pesawat Akhirnya Diturunkan

"Maskapai sendiri punya sistem namanya seat control. Jadi untuk membatalkan pemesanan tiket pesawat yang tidak aktif. Biasanya orang booking dulu dan belum bayar. Jam 11 itu saatnya maskapai cancel reservasi yang tidak aktif," kata Widi.

Ketika pembatalan pesanan dibuka, secara otomatis semua kursi kelas kabin. Manfaatkan momen ini.

2. Manfaatkan Low Season

Tunda pembelian jika sedang dalam masa high season seperti musim liburan. Sebaiknya juga hindari bepergian saat high season karena harga tiket biasanya akan lebih mahal. Jika ingin pergi saat high season, pesan jauh-jauh hari. Sekitar tiga bulan sebelum berangkat.

3. Gunakan Jendela Mesin Pencari

Rahasia Sistem maskapai atau agen perjalanan online dapat mengetahui sejarah pencarian Anda. Gunakan pilihan jendela pencarian rahasia atau incognito window.

Baca Juga : Stres Berat dan Trauma, Ifan Seventeen Pilih Gontor untuk Menenangkan Diri

4. Gunakan Aplikasi

Pembanding Harga Tiket Ada banyak aplikasi atau situs untuk membandingkan harga tiket yang dijual di agen perjalanan online. Coba bandingkan harga tiket destinasi yang Anda inginkan.

5. Pilih Hari untuk Memesan Tiket dan Berangkat

Sebuah penelitian di Amerika Serikat dan Eropa mengungkapkan waktu terbaik memesan tiket adalah hari Minggu. Sedangkan waktu berangkat terbaik jatuh pada Selasa dan Rabu. Saat itu tiket pesawat biasanya lebih murah.

6. Jadi Anggota Milis Maskapai

Selain informasi mengenai harga tiket pesawat terbaik, point dari milis maskapai juga dapat ditukarkan dengan tiket pesawat jika sudah banyak.

Baca Juga : Tinggal di Negara Termahal di Asean, Pria Singapura Ini Cuma Habiskan Rp 100 Ribu untuk Hidup 1 Tahun, Berikut Rahasianya

7. Lakukan Penerbangan Transit

Jika punya waktu yang cukup banyak, cobalah untuk melakukan penerbangan transit. Biasanya akan lebih murah karena maskapai mencari penumpang untuk mengisi pesawat.

8. Gunakan Opsi Lebih dari Satu Transportasi

Cara ini terbilang tidak efisien, tetapi efektif untuk mendapat tiket murah. Anda bisa naik bus atau kereta dahulu untuk sampai ke suatu daerah baru melanjutkan naik pesawat.

9. Coba Agen Perjalanan Konvensional

Jangan hanya mengandalkan agen perjalanan online, agen perjalanan konvensional terkadang juga punya promo khusus atau harga khusus hasil kerja sama dengan maskapai.

10. Cari Promo Bank

Bank sering bekerja sama dengan maskapai untuk menarik pelanggan. Biasanya lewat transaksi kartu kredit. Tidak ada salahnya mendaftar kartu kredit yang sering promo tiket pesawat. (Kompas.com/Silvita Agmasar)

Baca Juga : Ini Penyebab Harga Tiket Pesawat ke Luar Negeri Lebih Murah Dari Pada Ke Dalam Negeri?

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 10 Cara Dapat Tiket Pesawat dengan Harga Lebih Murah