Find Us On Social Media :

Pengamat Beberkan Skor Debat Capres 2019 Tahap Dua, Siapa yang Unggul?

Jokowi dan Prabowo dalam debat capres ke 2

Gridhot.ID - Debat Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 tahap dua kelar dilaksanakan di di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/2) pukul 20.00 WIB.

Tema yang harus diajukan dalam debat kali ini adalah energi, pangan, infrastruktur, sumber daya alam, dan lingkungan hidup.

Mengutip dari suar.grid.id dan akun youtube The W Channel Senin (18/2) Direktur Eksekutif Charta Politika, Yunarto Wijaya lantas memberikan penilaiannya.

"Jokowi mendominasi semua segmen. Namun di segmen keenam imbang," ujar Yunarto.

Baca Juga : Koma Selama 4 Hari, Ketika Terbangun Mahasiswi Ini Terkejut dengan Apa yang Dialaminya

Yunarto menyebut jika Prabowo Subianto sempat membuat blunder perihal tanah HGU.

"lebih baik buat saya daripada asing" itu antiklimaks kata Yunarto.

"Tapi imbang lah, Jadi skornya 6-1. Jokowi dapat poin di semua sesi, Prabowo dapat satu sesi," tambah Yunarto.

Sementara Bhima Yudhistira, Peneliti (The Institute for Development of Economics and Finance) INDEF menyebut jika skor 2-1 pantas untuk Jokowi dlaam debat ini.

Baca Juga : Agar Segera dapat Cucu, Ibu Mertua Ini Pantau Malam Pertama Anak dan Menantunya

"Menurut saya pribadi, saya akan berikan skor 2-1 untuk kemenangan Jokowi. Kalau begini terus, banyak unggul Jokowi," katanya.

"Ada topik soal unicorn, nelayan, perikanan, bank mikro, itu contohnya. Perikanan di masa pemerintahan Jokowi juga sudah jalan kan, ada Perindo (Perusahaan Umum Perikanan Indonesia)," tambahnya.

Sementara itu Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi berujar Jokowi sangat nyaman dengan tema debat.

"Di debat kedua ini Jokowi lebih nyaman dengan temanya. Di Kertajati dan Kulonprogo, ada unjuk rasa (pemilik lahan) tapi tidak dimanfaat oleh Prabowo," katanya.

Baca Juga : Dituduh Berselingkuh, Ibu Muda Ini Diculik dan Dibuang ke Hutan dalam Keadaan Telanjang Serta Terluka

"Justru Prabowo memuji, tapi itu saya apresiasi. Tapi kalau soal detail, narasinya (Prabowo) terlalu besar, tapi belum sampai strategi bagaimana caranya," katanya.

Sedangkan Direktur Eksekutif Lembaga Survey Median Rico Marbun menilai Prabowo unggul dalam hal gaya.

Namun ia menilai Jokowi matang dalam hal konten dan detail masalah. (*)