GridHOT.id - Pihak kepolisian menangkap dua pelaku pembakaran dua unit sepeda motor milik Sungkono (54), warga Kalisalam, Desa Ketitang, Kecamatan Jumo, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, Jumat (22/2/2019).
Pelaku berinisial BW (38) dan ES (31), warga Desa Ketitang membakar motor Sungkono pada Senin (18/2/2019).
Kasat Reskrim Polres Temanggung AKP Dwi Haryadi mengatakan, kedua pelaku mengaku sengaja membakar motor milik Sungkono karena diperintahkan oleh seseorang dengan sejumlah imbalan.
"Hasil pengakuan mereka, mereka melakukan pembakaran karena disuruh seseorang demi imbalan uang Rp 1 juta," ujar Dwi saat pengungkapan kasus di Mapolres Temanggung, Sabtu (23/2/2019).
Dwi mengatakan, tersangka BW berperan sebagai eksekutor dengan cara menyiram bensin sebelum kemudian menyulut korek api gas. Sedangkan tersangka ES, turut membantu BW dan bersama-sama membeli bensin.
“Setelah membeli bensin, kedua tersangka pulang menuju rumahnya masing-masing. Sedangkan botol yang telah terisi bensin di simpan oleh BW. Terus, pada Senin pukul 01.45 WIB, BW keluar rumah untuk membakar sepeda motor milik korban,” katanya.
Baca Juga : Syahrini Dikabarkan Akan Menikah dengan Reino Barack, Mbah Mijan : Inilah Jawaban Dari Doa Syahrini
Saat beraksi, tersangka mengendarai sepeda motor matic. Sekitar 300 meter sebelum lokasi ia menuntun sepeda motornya sampai di depan teras rumah korban.
Tersangka kemudian menuangkan bensin ke arah salah satu sepeda motor korban yang terparkir di teras.
"Begitu dituang tersangka langsung menyulut korek api dan segera kabur. Sepeda motor sasarannya juga langsung terbakar," ujar Dwi.
Baca Juga : Sudah Bercerai Sejak 2012, Ira wibowo: Setiap Hari Minggu Bertemu Katon Bagaskara Seperti Biasa
Sejauh ini polisi masih melakukan pengembangan dan penyidikan terkait motif para tersangka. Dwi juga belum dapat memastikan aksi tersebut terkait dengan aksi pembakaran kendaraan yang terjadi di Semarang, Kendal dan Grobogan beberapa waktu lalu.
“Ini yang baru kami kembangkan. Kami akan maksimalkan penanganan perkara ini, akan kami kembangkan kemungkinan ada tersangka lain, bahkan sampai ke aktor intelektualnya nanti,” ujar Dwi.
Untuk sementara, tersangka BW disangkakan Pasal 187 KUHP dengan ancaman penjara maksimal 12 tahun. Sedangkan untuk tersangka ES selain disangkakan Pasal 187 KUHP, juga Pasal 55, 56 KUHP.
Baca Juga : Ngaku Sering Diancam, Istri Nekat Gorok Leher Suami Saat Sedang Tidur
“Sesuai yang disampaikan tersangka tujuan membakar itu adalah untuk membuat resah, mengerjai korban,” ujarnya.
Tersangka BW mengaku melakukan aksi pembakaran karena disuruh oleh seseorang berinisial R dengan imbalan Rp 1 juta. Tujuannya untuk memberi "pelajaran" karena R tersinggung dengan ucapan korban.
“Saya melakukan ini karena disuruh orang, R, yang katanya mau ngasih pelajaran kepada Sungkono karena suka melontarkan kata-kata tidak baik, omongannya suka menyinggung perasaan R,” ujarnya.
Baca Juga : Calon PNS Ini Cari Keadilan, Kirimi Surat Presiden Jokowi Karena Dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat
BW menyampaikan permintaan maaf kepada seluruh warga Temanggung, khususnya warga Dusun Kalisalam, Desa Ketitang, karena telah mengakibatkan keresahan.
“Saya minta maaf untuk seluruh warga Temanggung, khususnya Dusun Kalisalam, Desa Ketitang, dengan ini saya mengucapkan minta maaf sebesar-besarnya karena telah membuat resah warga Temanggung,” ujar BW. (Kompas.com/Ika Fitriana)
Baca Juga : Tidak Disangka Begini Kehidupan Yeslin Wang Setelah Bercerai dengan Delon
Artikel ini sudah tayang di Kompas.com dengan judul Diiming-Imingi Uang Rp 1 Juta, Dua Pelaku Bakar Motor Warga Temanggung