Find Us On Social Media :

Prabowo Tulis Surat Wasiat Tapi Belum Meninggal, Pengamat Politik: Lucu!

Prabowo menyampaikan pidato di acara 'Mengungkap Fakta-fakta Kecurangan Pilpres 2019', Selasa (14/5) malam.

Sayangnya, Habiburokhman tidak mau membocorkan secara detail apa isi surat wasiat tersebut.

Rencananya surat wasiat Prabowo akan dibacakan antara tanggal 21 Mei sebelum pengumuman hasil rekapitulasi Pemilu, atau tanggal 22 Mei tepat di hari pengumuman.

Baca Juga: Meski Belum Resmi Dilantik, Penampakan Rumah Prabowo di Google Map Sudah Jadi 'Istana Presiden Republik Kertanegara'

Sementara pengamat politik C Suhadi menilai surat wasiat Prabowo Subianto untuk menyikapi Pemilu 2019 tak lazim.

Surat wasiat itu tak lazim lantaran dijadikan pegangan melangkah, padahal surat tersebut bersifat rahasia.

"Dan yang menjadi lucu pernyataan petinggi BPN (Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi), bahwa surat wasiat itu adalah pegangan buat melangkah."

Baca Juga: Bukan Mesir, Mumi Tertua di Dunia Ternyata Berasal dari Negara Ini

"Itu artinya surat wasiat itu isinya sudah diketahui dan sudah terbuka," tutur Suhadi di Jakarta, Jumat (17/5/2019) seperti dikutip Gridhot.ID dari Warta Kota.

Pasalnya surat wasiat pada umumnya dibuka atau bisa diketahui orang apabila si pembuat telah meninggal dunia.