Unggah Video Detik-detik Kerusuhan 22 Mei, Mulan Jameela: Bangga Jadi Anak TNI

Rabu, 22 Mei 2019 | 18:58
Kolase Instagram/@mulanjameela1

Mulan Jameela

Laporan Wartawan Gridhot.ID, Candra Mega

Gridhot.ID -Pengumuman hasil Pemilu 2019 yang memenangkan paslon nomor urut 02 Jokowi-Ma'ruf Amin rupanya belum bisa diterima sepenuhnya oleh masyarakat Indonesia.

Hal ini terlihat dari adanya aksi unjuk rasa atau demo yang berujung kerusuhan.

Kerusuhan terjadi setelah massa aksi 22Mei melakukan unjuk rasa di depan Gedung Bawaslu pada Selasa (21/5/2019).

Baca Juga: Bukan Kesalahan Teknis, Menkominfo Sengaja Batasi Akses Instagram, Facebook dan WhatsApp Guna Hindari Hoaks

Melansir dariKompas.com, bentrokan terjadi pada pukul 21.30 WIB saat polisi mencoba membubarkan massa.

Hingga pukul 01.00 WIB, Rabu (22/5/2019) massa justru semakin beringas.

Asrama Brimob yang berada di Jalan KS Tubun, Jakarta Barat pun tak luput dari aksi massa.

Baca Juga: Kepanasan, Massa Demonstran Neduh di Emperan Sekitar Gedung Bawaslu: Ayo Pak Polisi Kita Istirahat Dulu Pak

Massa membakar Asrama Brimob dengan lemparan bom molotov serta merusak kendaraan polisi yang sedang terpakir di sekitar asrama.

Tak berhenti disitu, aksi unjuk rasa 22 Mei memprotes hasil Pemilu 2019 masih berlangsung hingga Rabu (22/5/2019) siang.

Massa berulang kali bentrok dengan aparat kepolisian.

TRIBUNJAKARTA.COM/BIMA PUTRA
TRIBUNJAKARTA.COM/BIMA PUTRA

Personel TNI saat tiba di sekitar kantor Bawaslu RI, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (22/5/2019).

Baca Juga: Sempat Tolak Tandatangi Hasil Pemilu 2019, Ketua Umum PAN: Kami Mengakui Kemenangan Pak Jokowi

Beruntungnya, keadaan mulai kondusif setelah aparat TNI merapat ke lokasi kejadian.

Massa yang sebelumnya rusuh pun kemudian tenang, mereka tak lagi adu bentrok dengan aparat polisi.

Hal ini diketahui Gridhot.ID dari unggahan Mulan Jameela di Instagram Story pada Rabu (22/5/2019).

Baca Juga: Terancam Hukuman Mati, Ini Isi Surat yang Ditulis HS Pada Jokowi

"Bangga jadi anak TNI AD.. TNI bersama rakyat. Kami butuh TNI," tulis Mulan Jameela.

Instagram/@mulanjameela1
Instagram/@mulanjameela1

Unggahan Mulan Jameela

Dalam video yang diunggah, terlihat para TNI membantu pihak kepolisian menangani aksi massa.

"TNI nih bela rakyat, nengahin," ujar pria yang merekam video tersebut.

Baca Juga: Meleset dari Tanggal Perkiraan, Ini Alasan KPU Umumkan Hasil Pemilu 2019 Satu Hari Lebih Awal

Massa demonstran pun kemudian mundur dan meneriakkan yel-yel 'Hidup TNI' berulang kali.

"Hidup TNI, Hidup TNI."

"Allahu Akbar, Allahu Akbar," ujar pendemo.

(*)

Tag

Editor : Dewi Lusmawati

Sumber Kompas.com, Instagram