Tak Terima Dituding Stres Pasca Jadi Tersangka oleh Elza Syarief, Nikita Mirzani: Harusnya yang Dibilang Stres Dia, 3 Tahun Ngelawan Gue Nggak Kelar-kelar

Minggu, 01 September 2019 | 17:08
Rissa Indrasty/Grid.ID dan Tangkap Layar YouTube Trans TV Official

Nikita Mirzani dan Elza Syarief

Laporan Wartawan Gridhot.ID, Candra MegaGridhot.ID -Nikita Mirzani menggemparkan publik lantaran melabrak kuasa hukum mantan suaminya Sajad Ukra, Elza Syarief.

Nikita Mirzani tak bisa membendung amarahnya saat bertemu dengan Elza Syarief di acara Hotman Paris Show.

Pasalnya, Nikita Mirzani tak terima dituduh menghalangi-halangi Sajad Ukra untuk bertemu putranya, Azka Raqilla Mawardi.

Baca Juga:Pernah Jadi Pembela Pangeran Cendana, Elza Syarief yang Kini Dilabrak Nikita Mirzani Ngaku Sempat Dilamar Farhat Abbas

"Kalau bukan masalah ibu, ibu jangan berbohong dong di depan orang. Ibu bilang katanya Sajad Ukra sama saya cuma dikasih unjuk satu kali anak."

"Selama saya di penjara, satu bulan setengah dia tidur sama anak saya," teriak Nikita Mirzani dalam video tersebut.

Bukannya mendapat jawaban, keluhan Nikita justru ditanggapi dingin oleh sang pengacara.

Baca Juga: Tak Gentar Bela Elza Syarief Hingga Berujung Dipolisikan Nikita Mirzani, Poppy Kelly Ternyata Bukan Anak Kandung Sang Pengacara

"Apa urusannya saya, nggak ada urusannya?" ujar Elza Syarief berdalih.

Hotman Paris yang berusaha menengahipun ikut angkat bicara menenangkan Nikita Mirzani.

"Dia cuma sebagai kuasa," ujar Hotman Paris.

Baca Juga: Terancam Masuk Bui Usai Ditetapkan Menjadi Tersangka, Nikita Mirzani Buat Surat Kuasa untuk Titipkan Ketiga Anak pada Sahabatnya: Buat Jaga-jaga, Takut Niki Kenapa-napa

"Tapi mulutnya dijaga juga dong, jangan seolah-olah saya ini yang gimanain sama si Jad" bentak Nikita Mirzani ke ELza Syarief.

Melanie Ricardo yang berusaha meredam amarah Nikita Mirzani tak kuasa menahan suasana.

"Orang tua Nik," ujar Melanie.

Baca Juga: Bak Ditusuk Dari Belakang, Nikita Mirzani Sudah Sempat Konsultasi dan Minta Elza Syarief Jadi Kuasa Hukumnya, Tapi 3 Bulan Kemudian Sang Pengacara Justru Bela Sajad Ukra

YouTube/ Hotman Paris Show

Nikita Mirzani ngamuk dengan Elza Syarief

"Saya tau ibu orang tua, tapi ibu juga jangan begitu sama saya! Kita sama-sama perempuan ibu, dimana hati nurani ibu?" ujar Nikita meluapkan emosinya seperti dikutip GridHot.ID dari tayangan YouTube Hotman Paris Show.

"Udah, udah, udah," ujar Hotman Paris menengahi keduanya.

"Orang udah keterlaluan ya," celetuk Elza Syarief.

Baca Juga: Steve Emmanuel Terancam Hukuman Mati, Saksi di Persidangan Singgung Nama Mantan Suami Nikita Mirzani

"Gila, seorang ibu dijadiin tersangka loh!" lanjut Nikita yang tak memperdulikan Melanie yang terus berusaha menenangkan dirinya.

"Ya tinggal, pertemukan anaknya aja, nggak... susah amat," lanjut Elza Syarief membela diri dihadapan Nikita Mirzani.

"Hey, kuasa hukum itu disumpah untuk membela orang yang benar," lanjut Nikita memberi penjelasan pada Elza Syarief.

Baca Juga: Biaya Perawatan Putra Bungsunya Disebut Dapat Diskon oleh Tessa Mariska, Nikita Mirzani: Lo Pikir Rumah Sakit Kaleng-kaleng!

Usai meluapkan emosi kepada Elza Syarief, Nikita lalu turun dari stage ke belakang kamera.

"Dia moodnya stres kali, karena udah jadi tersangka dia stres," ujar Elza Syarief ketika Nikita berlalu turun dari stage.

Ucapan Elza Syarief yang munuding dirinya stres tersebut akhirnya sampai ke telinga Nikita.

"Terus kan Bu Elza sempat bilang di acara tersebut bahwa Nikita sesudah jadi tersangka stres gimana?" tanya salah satu wartawan seperti dikutip dari YouTube ESGE Entertainment, Sabtu (31/8/2019).

Baca Juga: Berlinang Air Mata Saksikan Putra Bungsunya Berjuang Antara Hidup dan Mati, Nikita Mirzani: Kenapa Dipasangi Alat Medis Banyak Sekali?

Perempuan yang akrab disapa Nyai itu bahkan menganggap ucapan Elza Syarief seolah menuding dirinya miliki gangguan kejiwaan.

"Stres? Iya dia harus buktiin, dia (bilang) bukan tertekan stres, tapi lebih ke gila, gitu," jawab Nikita.

Aktris 33 tahun itupun membantah jika dirinya selama ini memiliki gangguan jiwa.

Baca Juga: Ibunya Resmi Cerai dengan Dipo Latief, Putra ke-3 Nikita Mirzani Lahir Tanpa Diadzani Sang Ayah

"Kalau gue gila gue nggak bisa ngurus anak dong. Kalau gue gila gue nggak bisa kerja cari duit. Kalau gue gila gue nggak bisa ke Paris, ya kan?" kata Nikita.

Tak hanya itu, Nikita justru balik menuding Elza Syarief lah yang sebenarnya tengah stres lantaran 3 tahun melawan dirinya.

"Sebenarnya yang harusnya dibilang stres mungkin dia. Karena 3 tahun dia ngelawan gue nggak kelar-kelar," tegas Nikita.

(*)

Tag

Editor : Candra Mega Sari

Sumber YouTube