Find Us On Social Media :

Tunggu Dana Hibah Rp 100 Miliar, Karyawan KPU Papua Ngantor di Hotel Kota Jayapura Usai Tempat Kerjanya Hangus Dibakar Massa Kerusuhan

Suasana di salah satu ruangan Biro Humas dan Protokoler Papua yang juga menjadi sassaran penjarahan dan perusakan massa, Kota Jayapura, Senin (2/9/2019)

Laporan Wartawan Gridhot.ID, Angriawan Cahyo Pawenang

Gridhot.ID - Kerusuhan Papua yang sempat terjadi beberapa waktu lalu meninggalkan beberapa kerusakan.

Dikutip Gridhot sebelumnya dari Kompas.com, pada tanggal 29 Agustus, massa yang sedang berdemo diketahui merusak beberapa kantor pemerintahan.

Massa yang bergerak sempat merusak dan menjarah Kantor Gubernur Papua.

Baca Juga: Bersama Ahmad Dhani Mencalonkan Diri Sebagai Anggota Dewan, Mulan Jameela Tak Masuk Daftar 13 Artis Ibu Kota yang Lolos Jadi Anggota Legislatif

Tak hanya itu, massa juga membakar Kantor KPU Papua yang berada satu kompleks di kantor Gubernur Papua.

"Kondisi kantor ada beberapa bagian yang menjadi dampak dari kejadian kemarin, ada beberapa dibongkar, tetapi semua sudah kita laporkan ke gubernur, wagub dan sekda. Beberapa (OPD) sudah mulai melakukan pembersihan," ujar Asisten II Sekda Papua Muhammad Musa'ad, di Jayapura, Senin (2/9/2019).

Kantor Dinas Kominfo Papua yang terletak di sebelahnya pun coba dibakar massa. Namun gagal.

Baca Juga: Bukan ke Lokasi Calon Ibu Kota Baru, Kapal Pengangkut Alat Berat yang Viral Karena Karam di Tengah Lautan, Ternyata Menuju Lokasi Ini, Sempat Dikira Azab

Akibat dari kejadian tersebut, KPU Papua kini belum memiliki kantor yang tetap.