Find Us On Social Media :

Bambang Soesatyo dan Fahri Hamzah Kompak Pastikan Mahasiswa Bukan Pelaku Kerusuhan di Sekitar Gedung DPR, Polisi Sebut Pola Perusuh Mirip Aksi 22 Mei 2019

Fahri Hamzah dan Bambang Sosatyo akui mahasiswa bukan pelaku kerusuhan di Gedung DPR

Dia mengaku telah mendapat laporan dari ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) beberapa perguruan tinggi soal hal itu.

"Saya baru menerima laporan tadi malam bahwa malam yang membuat kerusuhan dan kerusakan itu bukan mahasiswa. Jadi para mahasiswa, beberapa BEM, sudah menyampaikan kepada saya bahwa itu bukan lah mereka," ujar Bamsoet.

Baca Juga: Sudah Senior, Iwan Fals Kini Justru Ngaku Pengen Jadi Mahasiswa Lagi Gara-gara Demonstrasi

Bamsoet mengatkan kalau dirinya mendapat pesan seluruh mahasiswa sudah kembali ke kampusnya masing-masing saat kerusuhan terjadi.

Sepakat dengan Bamsoet, Fahri Hamzah selaku wakil ketua DPR RI juga menyebutkan kalau pelaku kerusuhan bukan dari mahasiswa.

"Saya percaya ini bukan mahasiswa. Mahasiswa itu pada dasarnya datang dengan motif dialog," ujar Fahri di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (24/9/2019).

Baca Juga: Ayahnya Termasuk Birokrat Jokowi, Sherina Munaf Ikut Angkat Bicara Komentari Aksi Demo Mahasiswa, Netizen: Jangan Kemana-mana, Tetap Bersama Kami

"Mahasiswa sudah pulang, sisa-sisanya ini kita enggak tahu tapi kok bakar mobil, pos polisi," tutur dia

Sebagai mantan aktivis mahasiswa, Fahri Hamzah mengatakan kalau mahasiswa pasti datang dengan mengedepankan dialog.