Find Us On Social Media :

Usai Dilantik Kembali Jadi Menteri, Foto Basuki Hadimuljono Bersalaman dan Beri Selamat pada Diri Sendiri Jadi Viral di Twitter

Basuki Hadimuljono

Laporan Wartawan Gridhot.ID, Candra Mega

Gridhot.ID - Basuki Hadimuljono kembali menduduki kursi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Basuki Hadimuljono dilantik Presiden Joko Widodo sebagai Menteri PUPR di Istana Negara, Rabu (23/10/2019). 

Momen prosesi penyerahan petikan keputusan presiden pun diunggah di akun Twitter resmi Kementerian PUPR.

Baca Juga: Jadi Satu-satunya Menteri Jokowi yang Masih Pakai SMS, Basuki Hadimuljono Ternyata Jadi Sorotan Karena Kesederhanaannya, Tak Gengsi Naik Pesawat Kelas Ekonomi dan Makan di Hotel Bintang 2

Namun, ada yang unik dalam dua foto yang diunggah akun Twitter @KemenPU tersebut.

Foto pertama, Basuki terlihat mengenakan setelan jas dan peci hitam, ketika menerima petikan keppres dari Jokowi.

Pada bagian keterangan tertulis "Presiden Joko Widodo menyerahkan petikan Keputusan Presiden Nomor 113/P/2019 tentang Pembentukan Kementerian Negara dan Pengangkatan Menteri Negara kepada Menteri PUPR Basuki Hadimuljono".

Baca Juga: Jadi Salah Satu Menteri dengan Kinerja Paling Memuaskan Masyarakat, Basuki Ternyata Punya 'Aib' yang Akhirnya Dibongkar Sri Mulyani di Akhir Masa Kerjanya

Sedangkan foto kedua tampak gambar Basuki mengenakan setelan kemeja koko lengan pendek berwarna hitam, tengah bersalaman dengan dirinya sendiri. 

"Menteri PUPR Kabinet Kerja mengucapkan selamat mengemban tugas membangun infrastruktur kepada Menteri PUPR Kabinet Indonesia Maju," tulisnya. 

Tak ayal, foto Basuki yang mengucapkan selamat ke diri sendiri menjadi viral di Twitter. 

Baca Juga: Jadi Calon Tunggal Pengganti Tito Karnavian, Inilah Sosok Komjen Idham Azis, Calon Kapolri yang Dulu Berhasil Tumpas Gembong Terosis Dr Azahari

Hingga saat ini, unggahan tersebut telah mendapatkan 2.143 like dan diretweet lebih dari 2 ribu kali.

Sebagaimana diketahui, Basuki merupakan salah satu menteri yang memang dikenal jenaka.

Pria berusia 64 tahun ini kerap kali bertingkah unik dan nyeleneh meski di depan publik sekalipun.

Baca Juga: Disebut Bakal Jadi Wakil Menteri Nadiem Makarim, Inilah Sosok Angela Tanoesoedibjo, Putri Pertama Hary Tanoesoedibjo yang Dulu Kuliah di Luar Negeri

Tak jarang Basuki melakukan hal yang mengundang tawa bagi siapa saja yang melihat.

Bahkan, pria kelahiran Solo itu juga dikenal publik karena kesederhanaannya.

Pasalnya, Basuki menjadi ‎satu-satunya menteri Kabinet Kerja yang tidak punya WhatsApp. 

Baca Juga: Mengejutkan Sang Suami, Model Senior Ini Bongkar Kisah Masa Lalunya yang Menikah Siri dengan Tommy Soeharto Hingga Miliki Seorang Anak Perempuan

Basuki masih setia dengan ponsel jadul yang hanya didukung fitur telepon dan pesan singkat SMS. 

Lantas apakah di periode keduanya sebagai Menteri PUPR, Basuki akan mengganti ponsel jadulnya dengan smartphone?

"Pak, terpilih lagi, apa akan pakai smartphone biar bisa WhatsApp?," tanya awak media usai pelantikan di Komplek Istana Presiden Jakarta, Rabu (23/10/2019).

Baca Juga: Tundukkan Kepala Usai Dapat Kode dari Jokowi, Paspampres Ini Tertangkap Kamera Tarik Jas Gibran Rakabuming Raka, Apa yang Terjadi?

Mendengar itu, Basuki justru langsung tertawa lebar.

Sang ajudan bahkan berceloteh, ‎"Wah ngeledekin bapak kamu. Basuki pun senyum-senyum sendiri."

"Saya pertimbangkan, akan punya WhatsApp," ujar Basuki.

Baca Juga: Aksinya Terekam Kamera Hingga Viral di Sosial Media, Ini yang Dilakukan Susi Pudjiastuti Saat Tak Lagi Menjabat Sebagai Menteri

Basuki juga tak segan berbagi cerita atas jasa-jasa sang ponsel jadul.

"Pak Pratikno yang hubungi saya ke ponsel ini (jadul), saya diminta ke istana pakai baju putih. Yaudah makanya Selasa kemarin saya ke istana menghadap Pak Jokowi," tambah Basuki.

(*)