Gridhot.ID - Warga Dusun Logandeng, Desa Logandengm Kecamatan Playen, Gunungkidul, Yogyakarta belakangan ini digegerkan dengan penemuan mayat seorang laki-laki tua.
Mayat tersebut merupakan jasad dari warga sekitar bernama Tugiyo alias Mbah Gembong (71).
Mbah Gembong dikenal oleh warga sekitar sebagai paranormal ini jasadnya ditemukan dalam keadaan sudah membusuk.
Mbah Gembong diperkirakan sudah meninggal sejak seminggu lalu.
Menurut Kepala Desa Logandeng, Suhardi mengatakan Mbah Gembong memang hidup sendiri selama beberapa tahun terakhir.
Korban yang dikenal sebagai paranormal ini sebetulnya masih memiliki keluarga, tetapi berada di luar desa.
Jenazah Mbah Gembong ditemukan setelah ada seseorang yang bertamu ke rumahnya.
Orang tersebut beberapa kali mengetuk pintu rumah Mbah Gembong, namun tak kunjung mendapat jawaban.
"Tadi siang ada orang yang bertamu, entah keluarga atau tamu yang datang. Setelah beberapa kali pintu rumah diketuk tidak ada jawaban," kata Suhardi, Minggu (17/11/2019) dikutip TribunJakarta dari Kompas.com.
Dari pengakuan orang yang bertamu ke rumah Mbah Gembong, ia mengaku mencium bau menyengat.
Ia kemudian menghubungi tetangga sekitar.
"Setelah beberapa saat tidak ada jawaban, muncul bau menyengat. Lalu menghubungi tetangga, dan akhirnya digedor," cerita Suhardi.
Kemudian para tetangga pun membuka pintu rumah Mbah Gembong secara paksa.
Didalam sudah tergeletak jasad Mbah Gembong yang membusuk.
Tak Berkenan Diautopsi
Mbah Gembong ditemukan tak bernyawa dengan kondisi yang sudah membusuk di ruang tamu.
"Selama ini Mbah Gembong hidup sendiri. Dulu dikenal 'orang pintar'," ucap Suhardi.
Pihak tetangga dan pejabat desa sudah menghubungi keluarga Mbah Gembong.
Pihak keluarga tidak menginginkan jenazah Mbah Gembong diautopsi.
"Tadi anaknya sudah menyerahkan ke masyarakat," katanya.
Kanit Reskrim Polsek Playen Iptu Wasdiyanto mengatakan, pihaknya mendatangi lokasi setelah mendapatkan laporan dari warga.
Polsek Playen langsung berkoordinasi dengan Inafis Polres Gunungkidul untuk memeriksa mayat korban.
Dari hasil pemeriksaan, Mbah Gembong diperkirakan sudah meninggal sejak seminggu lalu.
"Perkiraan meninggalnya sudah seminggu. Hal itu dilihat dari kondisi jenazah yang sudah membusuk," ucap Wasdiyanto.
Dari pemeriksaan, diduga korban sakit dan tidak ada warga yang mengetahui karena dia hanya sendirian di rumah.
"Tidak ditemukan tanda penganiayaan atau bunuh diri. Kemungkinan karena sakit," ucapnya.
Wasdiyanto berharap kejadian seperti ini tidak terulang kembali.
Ia berharap jika ada warga yang tinggal sendiri di rumah, apalagi sudah lanjut usia, sebaiknya para tetangga sesekali menengok.
"Kalau ada warga atau tetangga yang tinggal sendirian di rumah sebaiknya sekali-sekali ditengok," ucapnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul "Mbah Gembong, Paranormal Asal Gunungkidul Ditemukan Membusuk di Rumahnya: Meninggal Seminggu Lalu"