Find Us On Social Media :

Dimusuhi Hampir Satu Bumi, Israel Diakui Miliki Senjata Militer yang Sangat Berkualitas, Siapa Sangka, Indonesia Pernah Beli 32 Jet Tempur dari Negara Tersebut Secara Rahasia

Israel

Gridhot.ID - Israel seakan sudah menjadi musuh hampir sebagian besar negara di Bumi.

Kejahatan perang yang pernah dilakukannya buat beberapa negara geram melihat tingkah Israel.

Namun Indonesia juga pernah melakukan kerja sama sukses secara rahasia dengan Israel.

Baca Juga: Tepat di Jalan Tanjakan, Motor Yamaha NMax Ini Ganjal Mobil Kijang Innova, Kondisinya Ringsek Namun Berhasil Cegah Resiko Bahaya yang Lebih Besar

Pada 1980-an melalui misi rahasia bersandi Operasi Alpha, Indonesia sukses membeli 32 jet tempur A-4 Skyhawk dari Israel.

Operasi rahasia yang mencerminkan kehebatan kinerja intelijen Indonesia itu dilakukan karena pada tahun itu, TNI sangat membutuhkan kekuatan udara yang harus didukung oleh jet-jet tempur generasi modern.

Ketika melalui AS, Israel memutuskan menjual jet-jet tempur A-4 dengan harga murah, Indonesia pun melakukan nego pembelian lewat kedutaan besar Israel di Singapura.

Baca Juga: Jadi Biduan Dangdut Termahal di Indonesia, Ayu Ting Ting Justru Jemur Baju-bajunya di Pagar Balkon, Rumahnya di Gang Sempit Jadi Sorotan

Setelah itu digelarlah Operasi Alpha yang kemudian berhasil secara gemilang.

Setiap pembelian persenjataan dari Israel yang dilakukan oleh negara tertentu, hingga saat ini umumnya kerap menimbulkan kontroversi terkait Israel yang masih menjajah sebagian wilayah Palestina.

Tapi dunia juga mengakui bahwa produk-produk persenjataan Israel memang berkualitas.

Baca Juga: Sempat Sadar Saat Dihipnotis Lalu Dicabuli, Korban Pelecehan Seksual Berkedok Pengobatan Alternatif Habib Husein Alatas Ternyata Seorang Dokter, Ini Alasannya Datang ke Dukun