Sesumbar dengan Kesuksesan Dewa 19, Ahmad Dhani Beberkan Kehabatan Band Bentukannya: PADI, Sheila on 7 Itu Nggak Punya

Jumat, 14 Februari 2020 | 19:25
Grid.ID/Rissa Indrasty

Ahmad Dhani saat ditemui Grid.ID di kawasan Pinang Mas, Jakarta Selatan, Jumat (17/1/2020).

Gridhot.ID -Dewa 19 menjadi salah satu grup band yang booming di era 90 hingga 2000-an.

Dibentuk Ahmad Dhani di Surabaya pada 1986, Dewa 19 termasuk band legend yang dimiliki Indonesia.

Belum lama ini Ahmad Dhani angkat bicara mengenai kehebatan Dewa 19 dibanding dengan grup musik lainnya.

Baca Juga: Bongkar Sifat Asli Mulan Jameela, Mantan Manajer Ratu Sebut Istri Ahmad Dhani Tak Tahu Terimakasih pada Maia Estianty: Ibarat Nginjak Kepala

Ayah dari musisi muda Al, El dan Dul ini mengungkap perbedaan Dewa 19 dengan sejumlah band papan atas Indonesia.

Dhani pun membandingkan Dewa 19 dengan band-band seperti PADI, Sheila on 7 dan Kahitna.

Bahkan secara pribadi, Dhani membandingkan kemampuan Yovie Widianto, pentolan band Kahitna dengan dirinya dalam mengembangkan grup musik.

Baca Juga: Baru Ketahuan Pasca Menikah, Mulan Jameela Ternyata Tak Bisa Urus Anak, Ahmad Dhani Ngaku Menyesal Ceraikan Maia Estianty: Saya Nggak Bisa Beri Kehangatan Anak Sebagai Orang Tua

Hal itu diungkap oleh Dhani pada salah satu akun YouTube Video Legenda yang dikutip, Kamis (13/2/2020).

Dalam video tersebut, ada sebuah pertanyaan yang membuat Dhani buka suara mengenai keunggulan Dewa 19 dengan band-band lain di Indonesia.

"Apa sih bedanya Dewa 19 dengan band-band lainnya? Ini cukup informatif, kata Ahmad Dhani dalam vlog yang berjudul " VIRAL!!! AHMAD DHANI : Inilah perbedaan DEWA 19 dengan band-band Indonesia lainnya".

Baca Juga: Terlanjur Pulang Diarak Rombongan, Ahmad Dhani Nyatanya Tak Bebas Murni, Langsung Jalani Pidana Percobaan Kasus Vlog 'Idiot'

Dhani juga menyebutkan banyak orang tak menyadari kehebatan Dewa 19 yang membuat band ini dapat eksis sampai sekarang di belantara musik Indonesia.

Hal itulah yang membuat band asal Surabaya ini berbeda dengan band lain.

Yang pertama, Dhani membandingkan Dewa 19 dengan grup band yang digawangi oleh Piyu dan Fadli, PADI serta Eros dan Duta dengan grup band Sheila on 7.

Baca Juga: Berkali-kali Selingkuhi Mulan Jameela, Ahmad Dhani: Tapi Kan Aku Nggak Pakai Hati

"Misalkan Dewa 19 dengan PADI. PADI itu enggak punya pemain keyboard. Misalnya juga perbedaan Dewa 19 dengan Sheila on 7. Sheila on 7 itu enggak punya pemain keyboard," kata Dhani.

Tribun Jatim

Ari Lasso dalam grup band Dewa 19

"Jadi bisa dipastikan soal sound dan lain-lainnya lebih kaya band yang punya pemain keyboard. Rumusnya kira-kira seperti itu," sambung Dhani.

Memang kedua grup band yang telah disebut oleh Dhani ini diketahui tak memiliki personil yang memegang alat musik keyboard.

Baca Juga: Hidup di Istana Mewah Ahmad Dhani Sampai Jadi Pejabat Negara di Kursi DPR, Mulan Jameela Ternyata Sosok yang Berbeda di Mata Tetangga, Sopir dan Pembantu di Rumah Seakan Pelengkap Saja

Namun dalam video tersebut, Dhani juga diberi pertanyaan mengenai bagaimana jika Dewa 19 dibandingkan dengan Kahitna yang sama-sama memiliki pemain keyboard.

Apalagi pemegang alat musik tekan itu adalah salah satu musisi hebat Indonesia yang telah melahirkan banyak karya lagu yang laris.

Dhani bandingkan dirinya dengan Yovie Widianto, salah satu pentolan grup musik Kahitna.

Baca Juga: Ada Nama Mulan Jameela di Kasus Investasi Bodong MeMiles, Akankah Sang Anggota Dewan Dijebloskan ke Penjara Usai Ahmad Dhani Bebas? Ini Kronologi Kasusnya

Diketahui Yovie dan Dhani memang sama-sama menjadi keyboardist di dua band tersebut.

Suami dari Mulan Jameela ini menyebutkan dirinya tak bisa dibandingkan dengan Yovie Widianto.

"Yovie Widianto itu pemain piano. Dia bukan pemain synthesizer. Sedangkan di Dewa 19 itu mostly synthesizer, mostly electronic," kata Dhani.

Baca Juga: Mulan Jameela Terlanjur Dicap Pelakor, Ternyata Justru Ahmad Dhani yang Pertama Pergoki Maia Estianty Selingkuh, Berawal dari Sadap Telepon Ibunda Al Ghazali Hingga Temukan Bukti

Meski demikian, Dhani tak menyebut bahwa band yang digawanginya itu adalah band terhebat atau dengan kata lain lebih hebat dari yang lain.

"Bukan berarti saya berbicara Dewa 19 lebih hebat dari mereka, bukan itu," ucap Dhani.

Apa yang diungkap oleh Dhani tersebut menurutnya berdasarkan bentuk musik yang dihasilkan oleh Dewa 19.

"Saya hanya menerangkan dari sisi sound berbeda, karena akan lebih kedengaran elektronik Dewa 19 dengan adanya pemain keyboard, synthesizer, dan programmer," katanya lagi.

Artikel ini telah tayang di Sosok.ID dengan judul: "Anggap Dirinya yang Buat Dewa 19 Jadi Tenar, Ahmad Dhani Remehkan Sheila On 7, PADI Sampai Kahitna: PADI, Sheila On 7 Enggak Punya!"

(*)

Tag

Editor : Candra Mega Sari

Sumber Sosok.id