Find Us On Social Media :

Wabah Virus Corona Buat Satu Dunia Ketar-ketir, Pria Ini Malah Bersyukur dengan Adanya Covid-19, 30 Tahun Amnesia, Tiba-tiba Ingat Asal-usulnya Setelah Lihat Berita KepanikanWarga

Pria yang justru beruntung gara-gara virus Corona

Gridhot.ID - Virus Corona memang menjadi momok menakutkan bagi sebagian besar masyarakat dunia.

Namun di tengah kengeriannya, wabah virus Corona malah memberikan keuntungan bagi pria yang satu ini.

Seorang pria yang mengalami hilang ingatan atau amnesia mendadak ingat asal-usulnya setelah melihat berita tentang virus corona.

Baca Juga: Mbah Mijan Bongkar Alam Bawah Sadar Nagita Slavina, Istri Raffi Ahmad Disebut Simpan Kebencian yang Tak Pernah Diungkapkan Pada Ayu Ting Ting, Sang Suami Tak Terima Rahasia Keluarganya Diumbar Sampai Rela Lakukan Ini

Melansir dari Oddity Central, seorang pekerja migran asal China kehilangan ingatannya pada 1990 silam.

Zhu Jiamin, pemuda dari Provinsi Guizhou di China barat daya, meninggalkan rumahnya untuk mengerjakan konstruksi di Provinsi Hubei.

Sayangnya, di tahun yang sama, Zhu mengalami kecelakaan kerja serius yang membuatnya menderita cedera otak dan amnesia jangka panjang.

Baca Juga: Cari Aman Selamatkan Rakyatnya Sendiri, Malaysia Malah Bunuh Pelan-pelan Negara Tetangga, Singapura Kalang Kabut Bingung Tak Ada Pasokan dari Negeri Jiran yang Sudah Lockdown

Keadaan semakin memburuk karena ia juga kehilangan kartu identitasnya.

Sehingga ia terpaksa hidup menggelandang setelah keluar dari rumah sakit.

Beruntung sepasang suami istri yang baik hati menemukannya dan menawarkan tempat tinggal.

Baca Juga: Hadiri Kondangan Sebagai Istri Komisaris Pertamina, Puput Nastiti Devi Curi Perhatian, Leher Istri Ahok Jadi Sorotan, Menambah Penampilan Anggunnya Setelah Melahirkan

Walaupun sudah berusaha keras, namun Zhu tetap tak mampu mengingat asal-usulnya.

Ia sama sekali tak bisa mengingat keluarga dan rumahnya.

Kemudian, pada 2015 ia bersama keluarga yang menampungnya pindah ke Yunhe, Provinsi Zhejiang.

Baca Juga: Baru Pulang Kampung dari Amerika Buat Hindari Virus Corona, Agnez Monica Dicecar Netizen Kapan Balik ke Negeri Paman Sam, Pihak Keluarga Justru Kurung Sang Artis Tak Boleh ke Mana-mana

Zhu pun hanya bisa mengiyakan tanpa menyadari bahwa tempat asal keluarga barunya itu berjarak 1.500 kilometer dari kota kelahirannya.

Namun, kepindahan tersebut justru membawa dampak baik bagi Zhu.

Perlahan Zhu mulai mengingat masa lalunya sedikit demi sedikit.

Baca Juga: Momen Penting 11 Tahun Lalu Justru Jadi Saat Hancurnya Rumah Tangga Maia Estianty yang Sesungguhnya, Mulan Jameela Terbukti Ikut Andil, Ahmad Dhani Kirimkan Pesan Singkat: Saya Haramkan Tubuhku Menyentuhmu!

Bulan lalu, saat menonton berita tentang virus corona di tempat kelahirannya, Zhu mendadak ingat asal-usulnya.

Zhu pun langsung menghubungi pihak kepolisian untuk meminta bantuan.

Setelah mendengar cerita Zhu, pihak berwenang segera melacak dan menemukan keluarga pria itu.

Baca Juga: Bongkar Silsilah Keluarganya yang Dulu Hidup Susah, Raffi Ahmad Nyatanya Bukan dari Keturunan Orang Sembarangan, Pamannya Berjuluk Sultan Bandung dengan Rumah Rp 300 Miliar Hingga Sang Kakek Penyebar Agama dari Pakistan

Hingga akhirnya, pertemuan Zhu dan keluarga aslinya pun terjadi.

Dalam pertemuan tersebut, Zhu akhirnya mengetahui bahwa ayahnya telah meninggal dunia 18 tahun yang lalu.

Namun, kini Zhu berhasil bertemu kembali dengan sang ibu serta empat saudara kandungnya yang sangat bahagia melihat ia masih hidup dalam keadaan sehat.

Baca Juga: Sandra Dewi Geram Asistennya Ditipu Oknum Ojol, Beli Buah Hingga Ratusan Juta, Begini Respon Gojek

"Saya pikir saya tidak akan pernah bertemu dengan Anda lagi," ujar ibu Zhu yang berusia 83 tahun melalui sambungan video.

"Saya senang kamu masih ada di sini," ujarnya kepada Zhu.

Zhu kini masih menunggu tempat tinggal di kota kelahirannya direnovasi agar bisa ditinggali.

Baca Juga: Vannesa Angel Sempat Digelandang Pihak Kepolisian Gara-gara Psikotropika, Wirang Birawa Ungkap Firasat Buruknya: Bakal Ada yang Nyusul Lagi

"Saya bermimpi untuk bisa kembali pulang. Saya sangat senang," kata Zhu.

Artikel ini telah tayang di Sosok.ID dengan judul Tak Melulu Membuat Resah, Adanya Virus Corona Justru Membuat Pria yang Alami Amnesia Selama 30 Tahun Ini Mendadak Ingat Kembali Asal-usulnya Secara Ajaib.

(*)