Find Us On Social Media :

Jadi Garda Terdepan dalam Melawan Covid-19, Kondisi Tenaga Kesehatan di Indonesia Sangat Menyedihkan, Dokter Tirta: Perkiraannya Setiap hari Pasti Ada yang Meninggal

Ilustrasi - Dokter merawat pasien virus corona.

GridHot.ID - Dokter Tirta Mandira Hudhi memutuskan terjun ke jalan untuk membantu meringankan beban rekan-rekan dokternya.

Tirta mengatakan, kondisi tenaga kesehatan sebagai garda terdepan penanganan Covid-19 sangat memprihatinkan.

"Sekarang itu kondisinya itu menyedihkan. Kita lihat, tenaga medis yang meninggal sudah berapa, kalau enggak salah sudah hampir 10 dan ini sudah berapa hari corona, anggap saja dua minggu," kata Tirta saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (28/3/2020).

Baca Juga: Ditolak Ambulans hingga Bikin Penggali Kubur Lari Tunggang Langgang, Keresahan Bupati Sidoarjo Sulit Makamkan Pasien Corona: Saya Kejar Sampai Rumahnya

"Jadi perkiraannya tiap hari pasti ada tenaga medis yang meninggal, itu sudah menyedihkan," sambungnya.

Bahkan, jika dihitung dari 87 pasien yang meninggal karena Covid-19, angka kematian dokter di Indonesia mencapai 10 persen.

Kondisi itu tentu sangat miris mengingat jumlah pasien positif Covid-19 yang terus bertambah drastis setiap harinya.

Baca Juga: Sepele, Cuma Numpang Lewat di Depan Pasien Virus Corona, Dokter Anastesi di Surabaya Ini Langsung Terserang Covid-19, Begini Kondisinya Sekarang

Menurut Tirta, masalah itu terjadi karena minimnya jumlah alat pelindung diri (APD) yang dimiliki rumah sakit ditengah pandemik Covid-19 ini.