Trenyuh Lihat Nasib Ojol dan Tukang Becak di Tengah Wabah corona, Karyawan Swasta Ini Rela Jual Cincin Emas dan Kuras Gajinya untuk Bantu Belikan Masker dan Vitamin: Kasihan, Tak Diperhatikan Pemerintah!

Senin, 06 April 2020 | 18:42
Kolase: SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ dan KOMPAS.COM/TEUKU UMAR

Prihatin dengan Nasib Para Ojol dan Tukang Becak di Tengah Wabah Corona, Karyawan Swasta ini Rela Jual Cincin Emasnya Demi Belikan Masker dan Juga Vitamin Pada Mereka

Gridhot.ID -Di tengah merebaknya wabah corona ini, banyak orang mengalami kesulitan ekonomi.

Salah satunya adalah mereka yang berprofesi sebagai ojol dan juga tukang becak.

Melihat hal ini, seorang wanita asal Aceh bernama Damma Yanti ini rela jual cincin emasnya demi bisa membagikan masker dan hand sanitizer untuk orang lain.

Baca Juga: Dulu Dipuja Kaum Hawa Karena Suara Emasnya, Penyanyi Tampan Ini Ternyata Penyuka Sesama Jenis, Kini Bangga Umumkan Kelahiran Putri Pertama: Kami Adalah Ayah Paling Bahagia di Dunia!

Damma Yanti yang seorang karyawan swasta di Kota Banda Aceh ini nekat menjual cincin emasnya untuk membeli masker.

Tak hanya menjual cincin emasnya, Damma Yanti juga rela menguras sisa gajinya bulan lalu untuk memberi bantuan di tengah virus corona ini.

Selain masker, Damma juga membagi-bagikan hand sanitizer, vitamin, madu saset, camilan, dan minuman.

Baca Juga: Rahasia Masa Kejayaannya Terbongkar, Bella Saphira Ungkap Fakta Soal Properti Syuting yang Digunakan Saat Jadi Ratu Sinetron 20 Tahun Lalu, Video Ini Jadi Saksi Bisu

Semua itu kemudian dibagi-bagikan kepada rumah sakit rujukan Covid-19 di Banda Aceh, tukang becak, pengemudi ojek online serta pengguna kendaraan.

Saat ditemui, Damma mengaku merasa prihatin dan miris dengan kondisi tukang becak hingga para perawat di tengah pandemi virus corona seperti ini.

Ia turut merasakan pilunya tukang becak yang terpaksa harus tetap bekerja meski pemerintah meminta agar warga tetap berada di rumah saja.

Selain itu nasib para perawat yang juga harus bekerja tanpa APD rupanya membuatnya ikut merasa pilu dan sedih.

“Aksi ini saya lakukan karena prihatin dengan kondisi tenaga medis tidak dibekali alat pelindung diri yang memadai, kemudian driver ojol dan tukang becak yang masih berjuang menafkahi keluarga juga tidak ada perhatian dari pemerintah,” kata Damma, kepada Kompas.com, Minggu (5/4/2020).

Baca Juga: 'Jangan Gue Gue, Memang Gempi Umur Berapa Ngomong Gue Gue'

Pembagian masker dan hand sanitizer untuk mencegah penyebaran virus corona di kawasan pusat Kota Banda Aceh.

Sebanyak 500 lembar masker non medis dan 200 botol hand sanitizer ludes terbagi hanya dalam waktu selama 30 menit saja.

Tak hanya pengemudi ojol dan tukang becak yang menjadi sasaran, banyak juga pengguna kendaraan roda dua yang sedang melintas ikut mengantre.

KOMPAS.COM/TEUKU UMAR
KOMPAS.COM/TEUKU UMAR

Damma Yanti sedang menyerahkan masker dan hand sanitizer kepada tukang becak di kawasan Kota Banda Aceh, Minggu (05/04/2020)

Baca Juga: Kebakaran Jenggot Saat Kebijakan Soal Pembebasan Napi Koruptor Dipertanyakan Najwa Shihab, Yasonna Laoly: Suudzon Banget, Tunggu Dong Seperti Apa

Kemacetan sempat terjadi beberapa saat selama Damma dan beberapa rekannya membagikan kepada warga.

“Sasaran awal kami masker dan hand sanitizer ini untuk driver ojol dan tukang becak, tapi banyak juga pengguna kendaraan yang berhenti karena tidak memakai masker,” kata dia.

Sementara kepada petugas medis di Rumah Sakit Meuraksa Banda Aceh, tak hanya membagikan masker dan hand sanitizer, Damma juga mengantarkan minuman, vitamin, madu saset, dan camilan.

“Aksi ini saya lakukan satu sisi saya kecewa dengan wakil rakyat dan pemerintah yang terkesan tidak peduli nasib rakyat di saat kondisi seperti ini.

Semoga saja pengusaha, orang kaya, dewan yang dipilih oleh rakyat mau berbagi rejeki kepada masyarakat yang kehilangan mata pencaharian selama virus corona mewabah,” ujar dia.(*)

Artikel ini sudah tayang di Kompas.com dengan judul "Jual Cincin Emas, Wanita di Aceh Sumbangkan Masker dan Hand Sanitizer ke Driver Ojol".

Tag

Editor : Nicolaus

Sumber Kompas.com