Find Us On Social Media :

20 Tahun Lalu Mengawali Karier sebagai Vokalis Band, Tak Hanya Jadi Musisi, Intip Sejumlah Karya Glenn Fredly di Dunia Seni

Kepergian musisi Glenn Fredly pada Rabu (8/4/2020)

Menurut Tompi, Glenn meninggal pada Rabu sekitar pukul 18.00 WIB.

"Meninggal tadi jam 6-an di Rumah Sakit Setia Mitra Fatmawati," kata Tompi.

Dilansir dari sumber yang sama, jenazah Glenn Fredly disemayamkan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan pada Kamis (9/4/2020) pukul 13.00 WIB.

Baca Juga: Kepergian Glenn Fredly Tinggalkan Duka Mendalam, Sri Mulyani Bongkar Jasa Besar Sang Penyanyi Bagi Musisi Indonesia: Kepedulianmu Adalah Warisan Abadi

Pihak keluarga memohon agar para pelayat tidak hadir ke pemakaman Glenn Fredly mengingat situasi dan kondisi pandemi Covid-19.

Puluhan tahun berkarya, rupanya pria bernama lengkap Glenn Fredly Deviano Latuihamallo ini memiliki perjalanan karier yang layak diapresiasi.

Melansir Tribun Kaltim, Glenn mengawali kariernya di tahun 1995 sebagai seorang vokalis band bernama Funk Section.

Baca Juga: Tanpa Anak, Istri Glenn Fredly Setia Temani Jenazah Sang Suami di Rumah Sakit, Kondisi Keluarga Diungkap Pendeta yang Mengurusnya

Kemudian ia memulai debutnya sebagai penyanyi solo dengan merilis album yang bertajuk GLENN pada 1998.