Find Us On Social Media :

Perusahaannya Tetap di Atas Angin, Pebisnis Asal Solo Ini Punya Cara Jitu Selamatkan Usahanya, Kini Banjir Keuntungan di Tengah Pandemi Corona

Vuce Chief Executive Officer PT Pan Brothers Tbk, Anne Patricia Sutanto

Gridhot.ID - Sejumlah perusahaan di Indonesia ikut terkena imbas virus corona.

Pasalnya, pemerintah mengambil keputusan untuk melakukan pembatasan besar-besaran kepada masyarakat.

Meski begitu, salah satu pebisnis kelahiran Solo, Anne Patricia Sutanto berhasil mempertahankan perusahannya di tengah pandemi corona.

Baca Juga: Tertangkap Jelas di Kamera, Pria Ini Tak Sengaja Selfie dengan Latar Tulisan Allah di Sungai Musi Palembang, Fotonya Kini Jadi Viral: Alam Berdzikir, Meminta Wabah Corona Segera Berakhir

Anne menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API) dan Anggota Dewan Pertimbangan Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo).

Anne juga merupakan Vice CEO dari PT Pan Brothers Tbk.

Sebelum kasus virus corona melonjak, Anne sudah memutar otak agar tak gulung tikar karena perusahaannya di tutup di tengah pandemi.

Baca Juga: Di Tengah Keadaan Darurat Corona, Adik Ipar Zaskia Adya Mecca Tiba-tiba Bagikan Kabar Haru, Yuda Fajrin: Hancur Banget Hati Gue!

Awalnya, perusahaan yang di bawahinya memproduksi kain, benang, dan juga pakaian jadi.