Find Us On Social Media :

Meninggal di Atas Al Quran Seperti Sedang Tertidur, Sosok Guru Ngaji Ini Ternyata Sangat Dicintai di Tempat Kelahirannya, Para Artis Sampai Iri: Ya Allah Mau Begini

Teuku Wisnu menyebut kematian sang guru ngaji sebagai kematian yang indah.

GridHot.ID - Kabar meninggalnya seorang guru ngaji viral di media sosial.

Dilansir dari akun Instagram Teuku Wisnu, @teukuwisnu, guru ngaji tersebut meninggal di atas Alquran seperti sedang tertidur.

Teuku Wisnu pun menyebut jika kematian guru ngaji itu sebagai kematian yang indah.

"Inna Lillahi wa inna Ilaihi roji'un. Allahummaghfirlahu warhamhu waafihi wafuanhu.

Baca Juga: Belum Terlaksana Sampai Ajal Menjemput, Keinginan Terpendam Didi Kempot Diungkap Guru Ngaji Presiden Jokowi, Gus Karim: Dia Orang Tawaduk...

Haji Ali Safik Rahimahullah, beliau adalah seorang hafizh dan juga pengajar Alquran di Turki. Atas izin Allah melalui perantara beliau ada ratusan orang menjadi penghafal Alquran.Baru saja di bulan ramadhan yang mulai ini beliau menghembuskan nafas terakhirnya saat membaca Alquran dengan wajah tertelungkup di atas mushaf.

Allahu Akbar, sungguh kematian yang indah. Semoga Allah merahmati beliau dan menerima segala amalan shalihnya," tulis Teuku Wisnu, dikutip TribunJatim.com, Rabu (13/5/2020).

Melihat unggahan Teuku Wisnu, sejumlah artis ikut meninggalkan tanggapannya.

Baca Juga: Ada Kwitansinya, Keluarga Guru Ngaji Ini Habiskan Semua Tabungan Mereka demi Makamkan Sang Tante yang Jadi ODP Corona, Rp 15 Juta Raib Demi Sewa Ambulan dan Petugas

"Ya rabb," komentar @zeezeeshahab.

"Ya Allahhhh innalillahi wa innalillahi rojiun," komentar @tommykurniawann.

"YaAllah. Innaa lillaahi wa innaa ilaihi rooji'uun.Bismilah semoga kita meninggal dalam keadaan baik yaaaaaaaaaaaaaThank u nu info nyaaaa. MasyAllah. Selamat puasaaaaa," komentar @laudyacynthiabella.

"Ya Allahhhhhhhhhh mauuuuuuu bgini," komentar @shireensungkar.

Baca Juga: Anaknya Jerat Leher Pakai Dasi Sekolah di Palang Pintu Dapur, Ibu Ini Histeris Temukan Putra Bungsunya Tewas Gantung Diri, Guru Ngaji Korban: Kekhawatiran Saya Terbukti

"Innalillahi Waina Ilaihi Rojiun," komentar @armandmaulana04.

Berdasarkan penelusuran TribunStyle.com, sosok pria yang meninggal di atas Alquran itu merupakan pengajar Alquran yang begitu dicintai di Kota Nazzill, Turki.

Haji Mehmed Ali Seflek, namanya, meninggal dunia pada 28 April 2020.

Kabar berpulangnya sang guru juga diunggah di akun Twitter seorang seniman dan penyair asal Turki, Dursun Ali Erzincanl.

Baca Juga: Jadi Guru Ngaji Demi Sembunyikan Identitas Diri, Begini Saat-saat Terakhir Kehidupan Cut Nyak Dien, Pahlawan Nasional Asal Aceh yang Makamnya Ditemukan Setengah Abad Usai Tutup Usia

"Sebagaimana cara hidupmu, begitu pula cara matimu," tulis Dursun Ali Erzincanl.

Dursun Ali Erzincanl menyebut Ali Seflek wafat ketika sedang sibuk dengan Alquran.

Dikutip dari Harian Metro, Ali Seflek meninggal karena serangan jantung.

Pria yang meninggal di usia 94 tahun itu lahir di desa Hirka, distrik Tavas Denizli, Turki.

Baca Juga: Ancam Korbannya Pakai Azab dan Penjara, Guru Ngaji di Kalimantan Cabuli 5 Bocah SD Saat Belajar Sampai Dibawa ke Hotel, Pelaku Ternyata Seorang Anggota Polisi

Semasa hidup, dia mendedikasikan diri untuk Alquran.

Dia memberikan pelajaran Alquran kepada ribuan muridnya di Nazill.

Sementara itu dikutip dari Heberler, media Turki, Ali Seflek mengidap penyakit alzheimer selama beberapa tahun belakangan.

Penyakit itu menyebabkan Ali Seflek mengalami penurunan daya ingat, penurunan kemampuan berpikir dan berbicara, serta perubahan perilaku secara bertahap.

Baca Juga: Masa Depan Terjamin, Betrand Peto Disebut-sebut Juga Bakal Dapat Warisan Seabrek, Begini Kesaksian Kuasa Hukum Ruben Onsu

Akibatnya, Ali Seflek hampir lupa dengan semua orang yang dikenalnya semasa hidup.

Yang menarik, meski ingatannya sebagian besar hilang, dia sama sekali tidak lupa dengan hafalan ayat-ayat Alquran.

Ketika ada orang yang membaca sebuah ayat, Ali Seflek akan secara spontan meneruskan bacaaan orang tersebut.

Ali Seflek masih mampu membaca hafalan Alquran dengan lancar dan fasih.

Bahkan, Ali Seflek juga tak kehilangan kemampuannya menerjemahkan ayat secara akurat.

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul "VIRAL Guru Ngaji Meninggal di Atas Al Quran Seperti Lagi Tidur, Sosoknya Menakjubkan, Para Artis Iri"

(*)