Find Us On Social Media :

Urungkan Niat untuk Menilang, Polisi Ini Mendadak Kaget Lihat Isi Mobil si Pelanggar Lalu Lintas, Keputusan sang Petugas Dibanjiri Pujian dari Netizen

Video seorang polisi yang tidak jadi menindak pelanggar lalu lintas di Pekanbaru, Riau, Rabu (27/5/2020) mendadak viral.

"Pengemudi tak bisa menunjukkan surat-suratnya. Tapi pengemudi berkata, dirinya tergesa-gesa membawa seorang ibu yang sakit ke rumah sakit. Anggota tidak jadi menindak, justru mengawal mobil hingga sampai di rumah sakit," ucap Emil.

Saat ditanya alasan tidak dilakukan penindakan, Emil menyebut karena alasan kemanusiaan.

"Tidak dilakukan penegakan hukum dengan tilang karena pertimbangan kemanusiaan kepada masyarakat yang sedang sakit," papar Emil.

Baca Juga: Ibunya Melahirkan Anak dari Suami Baru, Buah Hati Tania Nadira dari Pernikahannya dengan Tommy Kurniawan Malah Menangis, Sang Nenek Jelaskan Alasannya

Selain tak membawa surat-surat, ternyata pengemudi itu juga tidak mengenakan sabuk pengaman saat berkendara.

Pelanggaran lain yang dilakukannya adalah sebab melanggar aturan PSBB, yakni berkegiatan di luar rumah tanpa menggunakan masker.

Bripka Richie Afredo pun mengakui, ia tidak jadi melakukan tindakan atas dasar kemanusiaan.

Baca Juga: Tega Rebut Faisal Harris dari Sarita Abdul Mukti, Jennifer Dunn Diterawang Akan Penen Penderitaan di Masa Tua, Nyai Ratu Kidul: Diceraikan Hingga Ditinggalkan Anak

"Melihat ibu tersebut sudah meronta kesakitan, petugas tidak peduli lagi keadaan. Langsung mengantarkan beliau ke rumah sakit terdekat untuk diberikan pertolongan," kata Richie.

Sementara itu, netizen menyanjung sikap Bripka Richie yang mengedepankan kemanusiaan dalam keadaan tersebut.