Find Us On Social Media :

Jadi Orang Nomor Satu di Indonesia, Jokowi Nyatanya Punya Harta Kekayaan Tak Sebanyak Para Menterinya, Segini yang Tercatat di LHKPN

Presiden Joko Widodo (Jokowi)

Tak ada mobil Esemka di LHKPN Jokowi

Jokowi juga melaporkan harta kekayaan lainnya berupa alat transportasi dan mesin senilai Rp 647.500.000.

Baca Juga: Buat Rugi Negara hingga Rp 337 Juta, Pria Ini Malah Cengar-cengir Diciduk Polisi, Diprank Petugas Pake Lagu Ini Saat Lagi Tidur Pulas

Dalam catatan 8 harta bergerak yang dilaporkannya, tidak ada kendaraan mobil Esemka.

Diketahui, Jokowi meresmikan pabrik Esemka di Boyolali pada 6 September 2019 lalu.

Lalu sempat giat mempromosikan mobil Esemka saat masih menjadi Wali Kota Surakarta. Kendaraan-kendaraan yang dimiliki Jokowi antara lain Suzuki pick up tahun 1997 Rp 10 juta, Isuzu pick up tahun 2002 senilai Rp 60 juta, mobil sedan Mercedes Benz tahun 2004 Rp 175 juta, sedan Mercedez Benz tahun 1996 Rp 60 juta.

Lalu truk Isuzu tahun 2002 Rp 50 juta, mobil Nissan Livina tahun 2010 Rp 110 juta, dan mobil Nissan Juke tahun 2012 senilai Rp 110 juta.

Baca Juga: Nggak Kapok Jadi Musuh Rakyat Satu Bumi, Polisi Amerika Serikat Lagi-lagi Bunuh Warga Kulit Hitam, Rayshard Brooks Ditembak Langsung Gara-gara Ini

Kendaraan roda dua yang dimiliki Jokowi yakni sepeda motor Yamaha Vega tahun 2001 dengan nilai Rp 2,5 juta.

Kemudian selain properti dan kendaraan, harta lainnya yang dilaporkan Jokowi yakni harta bergerak lainnya senilai Rp 360 juta, kas dan setara kas Rp 8,92 miliar. Jokowi tercatat juga memiliki utang sebesar Rp 861,35 juta.

Dalam keterangan LHKPN, Presiden Jokowi tercatat berada di unit kerja Pimpinan Pemerintahan di lembaga Kantor Presiden di sub unit kerja Kepala Pemerintahan.

Kekayaan 3 Menteri Jokowi