Find Us On Social Media :

Meradang Karena Kelakuan Wisatawan, Suku Baduy Minta Jokowi Lakukan Hal Ini, Budi Hartanto: Mereka Risih

Warga baduy saat beraktivitas di Desa Kanekes, Kecamatan Baduy, Kabupaten Lebak, Banten, Selasa (28/4/2020).

Pemerintah desa tak tahu permintaan tersebut

Sementara itu Jaro Saija yang juga menjabat sebagai Kepala Desa Kanekes mengatakan ia baru mengetahui surat tersebut setelah membaca pemberitaan di media pada Senin (6/7/2020) kemarin.

"Saya tidak tahu, tidak diberitahu kalau ada pertemuan seperti itu. Saat ini lagi mencari tahu siapa yang kirim surat tersebut," kata Saija saat dihubungi Kompas.com, Selasa.

Menutnya, saat ini kawasan Baduy memang ditutup dari kunjungan wisatawan. Namun penutupan tersebut hanya sementara di saat pandemi Covid-19.

Baca Juga: Pilih Hidup Sederhana di Pedalaman Banten, Suku Baduy Tolak Mentah-mentah Dana Desa Rp 2,5 Miliar

Saija memastikan jika penutupan kawawan tersebut tidak permanen.

Tak hanya kepala desa, saat dikonfirmasi, Dinas Pariwisata setempat juga mengaku tidak tahu dan baru akan meminta penjelasan kepada Kepala Desa Baduy pada Selasa (7/7/2020).

Belum ada pemberitahuan resmi ke bupati

Menanggapi permintaan tersebut, Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya mengatakan belum ada pemberitahuan resmi dan koordinasi dari tokoh Baduy kepada dirinya.

Namun Iti mengatakan pihaknya mengetahui permintaan tersebut baru dari media sosial.

Baca Juga: Berasa yang Punya Jalan, Gerombolan Pesepeda di Mojokerto Langsung Keroyok Bocah SMA Karena Tak Terima Diingatkan Soal Ini, Begini Aksi Brutal Mereka yang Terekam Kamera CCTV